Koni pusat akui koni Jabar jadi pilar prestasi nasional

- Penulis

Selasa, 23 Oktober 2018 - 15:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, PelitaJabar –Pasca rapat pleno pertama pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Barat masa bakti 2018-2022, Ketua umum KONI Jabar Ahmad Saefudin, langsung berkoordinasi dengan Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman di Jakarta, kemarin.

Ahmad Saefudin di dampingi Ketua I KONI Jabar M Budiana, Ketua IV Haifendri Putih, Wakil Sekretaris I Dede Iman dan Ketua Bidang Pulahta, Gunaryo melaporkan tentang perkembangan olahraga prestasi, salah satunya, kegiatan Pekan Olahraga Daerah (Porda) Kabupaten Bogor, yang dinilai sukses.

“Ya, pertemuan ini, pertama silaturahmi, kedua progres olahraga prestasi di Jawa Barat, ketiga menselaraskan kepentingan prestasi olahraga nasional,” ucap Ahmad kepada wartawan Selasa (23/10)

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemajuan olahraga prestasi Jawa Barat ini, memang tak bisa dipungkiri dari peran pemerintah provinsi (pemprov) Jabar yang menjadikan olahraga prestasi sebagai salah satu sumber pembentukan karakter juara, seperti yang selalu didengungkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Dukungan pemprov juga kami sampaikan ke Pak Tono, bahwa Jabar Juara lahir batin itu, kita aplikasikan dalam program KONI dalam pembetukan atlet berprestasi,” tegasnya.

Tercatat, beberapa multievent olahraga, Jabar selalu menjadi barisan terdepan penyumbang atlet berprestasi, seperti SEA Games, ASEAN Games atau Olympiade.

Senada, Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman mengakui, Jabar telah melakukan pembinaan atlet berprestasi dengan benar. Ini digambarkan dengan menjadi juara di PON XIX 2016, dua tahun silam.

Menurut Tono, ini menjadi pondasi yang kuat untuk menggapai targer Jabar mempertahankan titel juara umum di PON XX 2020 Papua.

Bukan itu saja, Jabar juga dikenal sebagai kiblat pembinaan prestasi dan organisasi olahraga di mata nasional.

“Saya banyak mendengar juga, Jabar menjadi percontohan organisasi dan prestasi yang baik. Ini harus ditingkatkan dan dilanjutkan,” pungkasnya.

Tono rencananya akan menghadiri pelantikan KONI Jabar masa bakti 2018-2022 25 Oktober mendatang. Joel

Komentari

Berita Terkait

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan
Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback
Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung
Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat
Ketum KONI Jabar Kukuhkan Komisi & Tim Keabsahan Porprov XV 2026
Panglima TNI Sambut Presiden Usai Lawatan ke Timur Tengah
Pelanggar Buang Sampah Terpantau CCTV

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:53 WIB

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 April 2025 - 11:58 WIB

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 April 2025 - 11:31 WIB

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 April 2025 - 09:31 WIB

Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung

Rabu, 16 April 2025 - 17:39 WIB

Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat

Berita Terbaru

FEATURED

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 Apr 2025 - 16:53 WIB

FEATURED

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:58 WIB

FEATURED

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:31 WIB

FEATURED

Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung

Kamis, 17 Apr 2025 - 09:31 WIB

FEATURED

Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:39 WIB