Melalui Sanlat Ciptakan Generasi Rabbani

- Penulis

Senin, 13 Mei 2019 - 19:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar — Ramadan merupakan kawah candradimuka bagi umat Muslim. Selama Ramadan, umat muslim ditempa meningkatkan kualitas hidupnya.

Cara lain untuk menempa diri yaitu mengikuti Pesantren Kilat (Sanlat). Sanlat memang telah menjadi salah satu tradisi yang ada setiap Ramadan. Kegiatan ini bahkan sering diadakan hampir disetiap sekolah dari jenjang SD hingga SMA.

Sanlat bertujuan menambah pengetahuan anak tanpa perlu pergi ke pesantren. Cukup di tempat atau gedung tertentu, bahkan di masjid atau musola dekat rumah. Sehingga orang tua pun tak banyak khawatir dengan tempat si anak belajar.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Humas Setda Kota Bandung Sony Teguh Prasatya, tujuan sanlat akan menghasilkan anak yang taat beragama, bermoral, cerdas, dan tanggung jawab, serta tangguh dalam menghadapi arus globalisasi.

“Melalui pesantren kilat anak-anak kita diharapkan bisa menjadi generasi Rabbani,” ujar Sony di Bandung Senin (13/5).

Sanlat biasanya berlangsung paling lama 2 pekan. Materi-materi yang disajikan diantaranya baca tulis Alquran, sejarah Islam, fiqih, akhlak dan lain sebagainya.

“Dalam Sanlat, anak-anak bakal memiliki pemahaman agama yang lebih baik. Kegiatan ini dapat menjadi tali kendali untuk kehidupan sehari-harinya. Sehingga anak-anak tidak terjerumus dalam pengaruh arus globalisasi yang dapat merusak moral,” jelasnya.

Di Kota-kota besar seperti Bandung biasanya banyak Pesantren Kilat (Sanlat) di buka saat Bulan Ramadan tiba dan kebanyakan pula diadakan secara gratis. Namun ada juga yang berbayar.

Sejumlah Sanlat yang digelar di antaranya, Sanlat Gen-q Masjid Istiqamah (24-26 Mei) pesertanya kelas 4 SD-2 SMP. Ada juga sanlat yang digelar oleh Daarut Tauhid (23-26 Juni) atau Sanlat yang digelar oleh Yayasan Asy Syahiid (27-29 Mei). Mal

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB