Diduga Gunakan Batu Bara & Cangkang Sawit, Warga Sesak Nafas

- Penulis

Kamis, 29 Oktober 2020 - 19:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG,  PelitaJabar – Diduga menggunakan  bahan bakar batu bara dan cangkang sawit oleh PT Saku Mas Jaya, sebagian warga mengeluhkan sesak nafas.

Karena itu, warga di tiga RW meminta perusahaan yang beroperasi di jalan Caringin No 439 Kavling M, menghentikan pemakaian bahan bakar tersebut.

Warga yang terdampak polusi limbah plastik itu adalah RW 09 kelurahan Babakan, RW 09 dan 10 Kelurahan Margahayu Utara kecamatan babakan Ciparay Kota Bandung.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua RW 10 Kelurahan Margahayu Utara, Drs. H. Wawan Sofyan,M.Pd, sudah melayangkan surat kepada pemilik PT Saku Mas Jaya namun belum ada respon dari PT Saku Mas Jaya. Pihaknya juga melayangkan surat kepada Camat Babakan Ciparay.

“Akibat polusi, banyak keluhan dari warga, bahkan ada yang sesak nafas. Mangga hubungi wae pa Camat Bacip. Karena semua permasalahannya sudah disampaikan melalui Camat sebagai fasilitastor. Tapi kalau tidak ada jalan keluar warga akan demo,” kata Wawan kepada wartawan, Selasa (27/10) lalu.

Sementara Camat Babakan Ciparay, Momon membenarkan pihaknya telah menerima surat pengaduan dari warga.

“Setelah kami menerima pengaduan dari warga melalui surat, kami melakukan pertemuan dengan warga yang diwakili ketua RW 09 dan 10 kelurahan Margahayu Utara serta ketua RW 09 kelurahan babakan guna mendalami keluhan warga,” kata Momon.

Selanjutnya, Ia melaporkan pengaduan tersebut ke DLHK Kota Bandung melalui Kabid Pengawasan.

“Pihak DLHK sendiri sudah melakukan kunjungan ke PT Saku Mas Jaya didampingi Forkopimcam Babakan Ciparay, masalah ini ditangani DLKH,” pungkasnya.

Kabid Pengawasan DLHK Kota Bandung, Lita saat dikonfirmasi melalui pesan whatsapp belum memberikan jawaban.

Menurut informasi, pihak DLHK memberikan tenggat waktu satu bulan kepada PT Saku Mas Jaya untuk berhenti menggunakan batu bara ataupun cangkang kelapa sawit.

Sementara PT Saku Mas Jaya belum memberikan keterangan terkait kejadian tersebut. ***

Komentari

Berita Terkait

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas
BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji
Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025
Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini
Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah
Yadi Sofyan Sidak Pelatcab Peparda NPCI
Rakerprov IKASI, Bahas Usia Hingga Pungutan BK Porprov
Camat Kersamanah Ingatkan Kades Tak Boleh Pegang Dana Desa

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:25 WIB

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Kamis, 10 Juli 2025 - 20:08 WIB

BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji

Kamis, 10 Juli 2025 - 18:42 WIB

Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025

Kamis, 10 Juli 2025 - 13:36 WIB

Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini

Rabu, 9 Juli 2025 - 20:31 WIB

Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Berita Terbaru

DAERAH

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Jumat, 11 Jul 2025 - 16:25 WIB

FEATURED

Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Rabu, 9 Jul 2025 - 20:31 WIB