BANDUNG, PelitaJabar – Sebagai bentuk kepedulian ditengah pandemi, Polres Banjar dan Bhabinkamtibmas serta Babinsa Kel. Banjar memberikan bantuan kepada warga terdampak Covid-19.
Bantuan sembako berupa 30 kantong beras, dibagikan para Polwan kepada warga terdampak covid-19 seperti Lansia/keluarga kurang mampu dan anak yatim.
Kapolres Banjar Polda Jabar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. menghimbau agar masyarakat tetap mamtuhi protokol kesehatan dengan mengingat 3M dn 1T.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Polres Banjar kepada warga yang terdampak Covid-19,” ujar Kapolres usai membagikan bantuan di lingkungan Pintusinga RT. 04 Rw. 17 Kelurahan Banjar Kec. Banjar Kota Banjar Jumat (11/12/2020).
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago, S.I.K., M.Si., mengatakan, masyarakat diharapkan tetap disiplin dan patuhi protokol kesehatan.
“Jaga jarak, dan tidak berkerumun, karena hal itu cukup efektif terhindar dari Covid-19,” pungkasnya singkat. Mal