Parkir Liar, Komisi B DPRD Kota Bandung Minta Dishub Ambil Alih

- Penulis

Kamis, 27 Januari 2022 - 17:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Komisi B mendorong agar pelayanan publik dimaksimalkan, terutama soal parkir. Pasalnya, akibat parkir liar, banyak pendapatan daerah hilang percuma.

Anggota Komisi B, Dudy Himawan, SH mengungkapkan, banyak sekali hilangnya potensi pendapatan daerah dari program pengaturan tarif parkir Dishub.

Dudy berharap kehilangan potensi dari lahan parkir liar bisa ditertibkan dan diambil alih kembali oleh Dishub.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

‘Pertama saya lihat banyak sekali potensi-potensi lahan parkir kita namun digunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab yang terkadang tidak etis dalam menarik retribusi parkir. Selain itu saya minta juga parkir liar yang menggunakan badan jalan yang menimbulkan kemacetan itu ditertibkan dan diberikan sanksi bila perlu,’ papar Dudy dalam Rapat Kerja Komisi B membahas Target dan Realisasi Belanja atau Pendapatan TA. 2021 dan Rencana Target Realisasi Belanja atau Pendapatan TA. 2022 bersama Dinas Perhubungan Kota Bandung, di Ruang Rapat Komisi B, Rabu (26/1/2022)

Sementara, Faozi meminta Dishub untuk memperkuat sosialisasi program-program dan aturan-aturan yang dibuat , sehingga masyarakat paham dan bisa mendukung dan tidak melanggar aturan tersebut

“Ini penting betul untuk kita perkuat sosialisasi akan program dan aturan yang telah dibuat agar masyarakat benar-benar mengetahui dan mengerti sehingga program kita tersebut bisa didukung. Selain itu, terkait dengan aturan terkadang masyarakat melanggar bukan karena bandel namun ada juga yang tidak paham akan aturan tersebut. Di sinilah peran penting dari sosialisasi tersebut,” ujar Faozi.

Selanjutnya, Christian meminta pengawasan terhadap pengujian kendaraan bermotor dan manajemen parkir Kota Bandung lebih ditingkatkan.

‘Saya minta Dishub bisa meningkatkan pengawasan terhadap balai pengujian kendaraan bermotor dan tarif retribusi parkir yang ada di lapangan, jangan sampai masyarakat resah akan adanya oknum yang justru akan memperburuk nama Dishub dan nama baik Kota Bandung itu sendiri,’ pungkas Christian.

Rapat dipimpin oleh Ketua Komisi B H. Hasan Faozi, S.Pd., diikuti oleh wakil ketua H. Wawan Moh. Usman, SP., dan Agus Salim, drg. Maya Himawati, SP.Ort., Siti Nurjanah, SS., H. Ir. Agus Gunawan, serta struktural Dishub Kota Bandung. ***

Komentari

Berita Terkait

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025
Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung
XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia
BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Sabtu, 19 April 2025 - 17:50 WIB

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 April 2025 - 17:17 WIB

Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani

Sabtu, 19 April 2025 - 12:23 WIB

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terbaru

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB

FEATURED

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:50 WIB

FEATURED

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Sabtu, 19 Apr 2025 - 12:23 WIB