Paripurna DPRD Kota Bandung Fokus Bahas PJU dan Banjir

- Penulis

Selasa, 13 September 2022 - 10:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PARIPURNA : Rapat Paripurna terkait Jawaban Wali Kota atas Pandangan Umum Fraksi terhadap Raperda tentang Perubahan APBD TA. 2022 dan Raperda tentang APBD TA. 2023 di Gedung DPRD Kota Bandung, Selasa (13/9/2022). Dani/Humpro DPRD Kota Bandung.

 

BANDUNG, PelitaJabar – DPRD Kota Bandung fokus pada peningkatan sarana dan prasarana infrastruktur di Kota Bandung, seperti Penerangan Jalan Umum (PJU) dan banjir.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

‘Terkait (APBD) perubahan, secara kebutuhan kita hari ini, diupayakan perbaikan sarana prasarana infrastruktur. Seperti kemarin terkait PJU (Penerangan Jalan Umum),’ papar Ketua DPRD Kota Bandung H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M., usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kota Bandung, Jalan Sukabumi, Kota Bandung, Selasa 13 September 2022.

Berdasarkan data, ada sejumlah titik PJU di Kota Bandung yang rusak, termasuk tambahan yang menjadi salah satu fokus alokasi dalam anggaran Kota Bandung.

‘Ada sekian ribu yang rusak dan harus diganti, juga terkait titik tambahannya. Ini salah satu fokus alokasi kita di perubahan dan murni,’ tambahnya.

Selain PJU, DPRD juga menyoroti terkait beberapa titik banjir di Kota Bandung, termasuk di ruas-ruas jalan di Kota Bandung.

‘Ada beberapa titik banjir di perempatan-perempatan yang merupakan jalan nasional, contoh Kopo, Pasir Koja, Mohamad Toha. Kita ada itikad baik, tapi sharing dengan provinsi harus diperhatikan, karena tidak bisa serta merta di area yang menjadi kewenangan pusat dan provinsi,’ katanya.

Dengan cuaca ekstrem, pihaknya memperhatikan terkait sungai atau kirmir yang rawan longsor atau bocor di Kota Bandung.

‘Kita dorong DSABM (Dinas Sumber Air dan Bina Marga) untuk segera melakukan investarisir kirmir mana saja yang rawan atau sudah tua, sebagai antisipasi jebol atau longsor,’ pungkasnya. ***

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB