BOGOR, PelitaJabar – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), Wahyu Mijaya meresmikan alih status dua SLB di Kota Bogor menjadi sekolah negeri, akhir April lalu. Kedua sekolah tersebut adalah SLBN Dharma Wanita Kota Bogor dan SLBN Sejahtera Kota Bogor.
Kadisdik menuturkan, alih status sekolah ini tak lepas dari kerja sama seluruh pihak, mulai dari bidang PKLK, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah II hingga Pemerintah Kota Bogor.
‘Mudah-mudahan, setiap langkah kebaikan yang sudah dilakukan semua pihak menjadi catatan amal baik untuk semua. Semoga menjadi keberkahan dan kebaikan bagi putra-putri didik kita,’ katanya.
Dia melanjutkan, tuga berikutnya adalah bagaimana menjadikan SLB yang lebih baik demi peserta didik.
“PR-nya, jika hari ini kita lakukan penegerian maka kita punya tanggung jawab untuk terus menjadi lebih baik,” pesannya.
Saat ini, Jabar memiliki 392 SLB, 51 di antaranya sekolah negeri.
Data tersebut, menurut Kadisdik, membuktikan peran besar masyarakat untuk mendorong pendidikan luar biasa di Jabar melalui sekolah swasta. Sehingga, peningkatan mutu pun menjadi fokus utama bagi sekolah swasta. ***