BANDUNG, PelitaJabar – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat mencatatkan kinerja positif baik pada angkutan penumpang maupun barang selama kurun Januari s.d Juli 2024.
“Kami sampaikan terima kasih kepada seluruh pelanggan atas kepercayaannya dalam menggunakan layanan kereta api. KAI Divre II Sumatera Barat berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan, keselamatan, dan kenyamanan perjalanan,” jelas Kahumas KAI Divisi Regional II Sumatera Barat, M. As’ad Habibuddin, dalam keterangan tertulis yang diterima PJ Rabu 14 Agustus 2024.
Periode tersebut, KAI Divre II Sumbar melayani 1.065.521 penumpang kereta api, meningkat 9 persen dibanding periode yang sama tahun 2023 yakni 975.886 penumpang.
Rincian KA angkutan penumpang KAI Divre II Sumbar pada periode Januari s.d Juli 2024 yaitu KA Pariaman Ekspres (Pauhlima – Padang – Naras pp) sebanyak 824.860 penumpang, KA Minangkabau Ekspres (Pulau Air – Padang – BIM pp) sebanyak 171.317 penumpang, dan KA Lembah Anai (Kayu Tanam – BIM pp) sebanyak 69.344 penumpang.
”Peningkatan volume penumpang tersebut ditunjang oleh berbagai faktor, salah satunya adanya sejumlah rombongan dari instansi sekolah. Di samping itu, minat masyarakat menggunakan kereta api juga semakin meningkat karena kereta api menawarkan kenyamanan dengan harga yang murah,” tambah As’ad.
Adapun 5 stasiun favorit yang paling banyak melayani penumpang untuk naik-turun KA yaitu Stasiun Padang, Stasiun Pariaman, Stasiun Air Tawar, Stasiun BIM, dan Stasiun Naras.
Dari sisi ketepatan waktu keberangkatan ataupun kedatangan kereta api penumpang di Divre II Sumbar, juga mengalami peningkatan performa.
Selama kurun Januari – Juli 2024, tingkat ketepatan waktu keberangkatan kereta api penumpang mencapai 99,8 persen, meningkat dibanding Januari s.d Juli 2023 yakni 99,4 persen.
Adapun tingkat ketepatan waktu kedatangan kereta api penumpang pada Januari s.d Juli 2024 mencapai 99,4%, meningkat dibanding Januari s.d Juli 2023 yakni 98,9%.
Perbaikan performa ketepatan waktu kereta api ini diraih melalui peningkatan mutu kinerja operasional secara keseluruhan termasuk perawatan sarana dan prasarana. Ketepatan waktu merupakan salah satu keunggulan dari transportasi kereta api yang bebas macet, sehingga diminati oleh penumpang.
“Mengingat tiket terbatas, maka kami menyarankan kepada calon pelanggan untuk merencanakan perjalanan dan pemesanan melalui aplikasi Access by KAI,” ucapnya.
Pembelian tiket melalui aplikasi Access by KAI dapat dilakukan sejak H-7 keberangkatan. Sehingga calon pelanggan yang memiliki rencana menggunakan KA dapat jauh-jauh hari membeli tiket tanpa takut kehabisan. KAI juga masih menyediakan loket untuk penjualan tiket yang dibuka 3 jam sebelum keberangkatan KA, dengan catatan jika tiket masih tersedia.
“KAI akan terus melakukan perbaikan-perbaikan di seluruh lini guna meningkatkan pelayanan bagi pelanggan serta keselamatan perjalanan kereta api. Dengan upaya peningkatan kualitas secara kontinyu ini, kami berharap kereta api dapat menjadi pilihan utama masyarakat dalam melakukan perjalanan,” kata As’ad.
Sementara untuk angkutan barang, pada periode Januari s.d Juli 2024, KAI Divre II Sumbar mengangkut 1.171.090 ton barang, meningkat 11% dibanding periode yang sama tahun 2023 sebanyak 1.052.570 ton barang.
“Pertumbuhan angkutan barang tersebut ditopang oleh adanya penambahan frekuensi perjalanan serta penambahan gerbong dalam satu rangkaiannya. Hal ini sebagai dampak terus meningkatnya permintaan pelanggan atas angkutan barang menggunakan kereta api,” kata As’ad.
Saat ini, KAI Divre II Sumbar melayani komoditas semen curah dan klinker, dengan total angkutan masing-masing 769.140 ton dan 401.950 ton dalam kurun Januari s.d Juli 2024.
“Angkutan barang KAI hadir untuk dapat mendukung biaya logistik yang kompetitif dan mengurangi dampak eksternalitas seperti kemacetan, polusi, jalan-jalan yang rusak, serta meningkatkan daya saing global,” pungkasnya. ***