Nasabah Akumobil Tagih Mobil Yang Dibayar Rp 50 Juta ke Showroom, Polisi Amankan Direksi

- Penulis

Jumat, 1 November 2019 - 16:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Ratusan nasabah akumobil, yang menawarkan Mobil murah seharga Rp 50 Juta, menagih janji ke pihak showroom akumobil. Para nasabah ini, sempat mengamuk ke pihak showroom Kamis malam kemarin.

Polrestabes Bandung langsung melakukan langkah antisipasi dengan mengamankan Direksi showroom tersebut, pada Kamis malam (31/10/2019).

“Ada tujuh orang yang kita amankan untuk kita mintai keterangan dalam pemeriksaan,” ujar Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP M. Rifai saat di temui di Mapolrestabes, Jumat (1/11/2019).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mereka yang diamankan diantaranya tiga direktur dan empat lainnya staf administrasi. Ketujuhnya diamankan, saat sebelumnya kemarin para konsumen Akumobil menggeruduk perusahaan yang berada di Jalan Sadakeling Kota Bandung.

“Kemarin demo itu para nasabah yang membeli mobil di akumobil. Mereka protes karena dua tiga bulan kendaraan tak kunjung ada,” katanya.

Rifai menyebut, terkait kasus dugaan penipuan ini, sudah ada tiga orang yang menjadi perwakilan dari ratusan korban perusahaan tersebut.

“Saat ini sudah proses sidik. Untuk korban sementara ada 200 orang sedang dalam pendataan,” ucapnya.

Dari informasi yang dihimpun, perusahaan Akumobil menyediakan kendaraan baik roda empat dan roda dua dengan harga lebih murah dari pasaran.

Namun sesudah para konsumennya membayar kendaraan di Akumobil, kendaraan pun tak kunjung di terima para konsumen Akumobil. Rief

Komentari

Berita Terkait

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025
Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung
XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia
BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan
Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:50 WIB

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 April 2025 - 17:17 WIB

Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani

Sabtu, 19 April 2025 - 12:23 WIB

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Jumat, 18 April 2025 - 20:45 WIB

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Jumat, 18 April 2025 - 14:08 WIB

XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia

Berita Terbaru

FEATURED

Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:50 WIB

FEATURED

UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Sabtu, 19 Apr 2025 - 12:23 WIB

FEATURED

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:45 WIB

FEATURED

XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia

Jumat, 18 Apr 2025 - 14:08 WIB