Personel Dalmas Polda Jabar Jadi Korban Kecelakaan, Dapat Kenaikan Pangkat

- Penulis

Kamis, 20 Juni 2019 - 17:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar — Personel Sat Sabhara Dalmas Polda Jabar yang menjadi korban kecelakaan lalulintas, karena diseruduk mobil box, usai pengaman pertandingan Persib Vs Tira Persikabo Selasa malam lalu, meninggal dunia. Karena tengah menjalankan tugas, almarhum Bripda Dwi Adimanyu, mendapatkan kenaikan pangkat luar biasa.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Trunoyudo, mengatakan sesuai KEP KAPOLRI NOMOR KEP/1116/VI/2019 TGL 20 JUNI 2019 TTG KENAIKAN PANGKAT LUAR BIASA ANUMERTA (KPLBA) kepada almarhum.

” Meninggal dunia karena melaksanakan tugas dan mendedikasikan dirinya demi melindungi dan mengayomi masyarakat,” jelasnya, Kamis (20/6).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kabid Humas menambahkan, bahwa almarhum naik satu tingkat pangkatnya. “Dari Bripda menjadi Briptu, ” jelasnya.

Rombongan pasukan Dalmas Polda Jabar, usai pulang mengamankan pertandingan Persib vs Tira Persikabo Selasa malam, diseruduk mobil box di kawasan Cilampeni, Katapang, Kabupaten Bandung. Tujuh anggota Dalmas Polda Jabar mengalami luka. Dari ketujuh korban, satu anggota Dalmas meninggal dunia akibat luka di bagian kepala.

“Rencananya jenazah disemayamkan di rmh duka di Kp sukaraja rt 05 rw 10 kel. Baros kec. Cimahi tengah, dan
dimakamkan disekitar rumah duka,” pungkasnya. Rief

Komentari

Berita Terkait

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas
BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji
Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025
Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini
Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah
Yadi Sofyan Sidak Pelatcab Peparda NPCI
Rakerprov IKASI, Bahas Usia Hingga Pungutan BK Porprov
Camat Kersamanah Ingatkan Kades Tak Boleh Pegang Dana Desa

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:25 WIB

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Kamis, 10 Juli 2025 - 20:08 WIB

BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji

Kamis, 10 Juli 2025 - 18:42 WIB

Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025

Kamis, 10 Juli 2025 - 13:36 WIB

Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini

Rabu, 9 Juli 2025 - 20:31 WIB

Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Berita Terbaru

DAERAH

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Jumat, 11 Jul 2025 - 16:25 WIB

FEATURED

Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Rabu, 9 Jul 2025 - 20:31 WIB