BANDUNG, PelitaJabar – Ketua Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres) Federasi Olahraga Karate- Do Indonesia (FORKI) Jawa Barat Arif Hardiana, berharap segala potensi dan kualitas atletnya dapat ditampilkan pada PON XXI Sumut-Aceh 2024.
“Saya pikir semua program yang diramu para tim pelatih sudah “dimakan”. Fisik dan tehnik secara umum peningkatannya pun sangat signifikan,” kata Arif kepada PJ Selasa 20 Agustus 2024.
Hal tersebut terlihat pada aklimatisasi yang telah di laksanakan bekerja sama dengan KONI Kabupaten bekasi beberapa waktu lalu.
Atlet dengan cepat menyesuaikan dengan suhu yang berbeda dari sebelumnya yang biasa latihan di Bandung dengan cuaca yang lebih dingin.
“Mudah mudahan indikator tersebut bisa juga dilakukan seluruh atlet di Sumut nanti. Soal teknik dan taktik sudah pada tahapan penyesuaian dengan lawan dan tentunya sekarang mereka sudah terlihat lebih percaya diri. Dapat mengeluarkan spesial teknik mereka dan berhadapan dengan setiap kompetitor,” tanbahnya.
Ketua Bidang Binpres KONI Jawa Barat ini melanjutkan, sudah tidak asing jika menjelang PON, kondisi para atlet sedikit tegang.
“Hal itu sudah biasa terjadi. Atlet karate tentu memiliki strategi khusus. Hal itu telah dilakukan para pelatih yang dikomandoi sensei Isfan Tanjung. Rasanya tidak sulit bagi para pelatih dapat menemukan formula bagaimana keluar dari rasa cemas ataupun tegang dalam menghadapi PON nanti,” tambah Arif.
Terlebih, tim karate baru saja kedatangan senior karateka Dr. Rossy Nuradjati.
“Para atlet melakukan “hypno champion”. Tentu dengan harapan mental mereka semakin terstimulus untuk selalu optimis dan bisa bertarung,” beber Arif.
Soal rival di PON, mantan karateka Nasional ini mengatakan kekuatan sudah merata.
“Peta kekuatan atlet karate di indonesia saat ini sudah merata. Hampir semua atlet dari berbagai provinsi bisa menjadi ancaman. Sebut saja Sulawesi Selatan, DKI Jakarta,” jelasnya.
Namun tentunya tuan rumah Sumut saat ini yang memiliki pengalaman juara, pasti telah mempersiapkan kedatangan semua provinsi, khususnya Jawa Barat.
Soal target?
“Insya Allah kita menargetkan minimal 7 finalis. Dengan segala support dari KONI Jabar dan Ketua Umum FORKI Jabar pak Gianto Hartono, persiapan untuk itu telah kami lakukan. Baik di nomor kata mau pun kumite. Itu harapan medali emas kita. Mudah mudahan Allah SWT meridhoi dengan memperoleh 7 emas dari seluruh atlet yg akan berlaga. Mohon doanya. Mudah mudahan itu menjadi rezekinya mereka semua. Aamiin,” pungkasnya.
Menurut rencana tim karate PON XXI Jabar berangkat tanggal 13 September ke Sumut.
Sementara pertandingan baru dimulai 16 hingga 19 September 2024. Joel