Tingkatkan Penetrasi Pasar Otomotif, Adira Finance Terapkan Strategi #RumahFinancial

- Penulis

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, PelitaJabar – Adira Finance mencatatkan total pembiayaan baru mencapai Rp 36,6 triliun pada 2024. Dari jumlah tersebut, 73% berasal dari sektor otomotif, sementara 27% dari segmen non-otomotif.

Pembiayaan syariah juga berkontribusi sebesar 21% dari total pembiayaan baru. Dengan rasio Non-Performing Financing (NPF) yang tetap terjaga di angka 2,2%, Adira Finance berhasil menunjukkan performa yang solid di tengah berbagai tantangan ekonomi.

Faridha Rahmaningsih, Head of Public Relations menjelaskan, untuk mempertahankan dan meningkatkan kinerja di tahun 2025, Adira Finance menerapkan beberapa strategi dengan meningkatkan penetrasi pasar otomotif.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Memperkuat hubungan baik dengan dealer-dealer, serta memperkuat kolaborasi antar MUFG grup untuk mendukung pertumbuhan ekosistem otomotif. Seperti di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, kami kembali menjadi Official Bank Partner, Official Multifinance Partner dan Official Trade-in Partner,” bebernya Kamis 6 Pebruari 2025.

Selain itu, sejak 2022, Adira Finance telah menjadi bagian dari IIMS bersama Danamon dan didukung oleh MUFG.

“Setiap tahun, Adira Finance terus berinovasi dalam memberikan solusi keuangan terbaik bagi konsumen, tidak hanya dalam pembiayaan kendaraan, tetapi juga dalam layanan trade-in, electric vehicle (EV), serta pinjaman dana tunai dengan jaminan BPKB kendaraan,” ucapnya.

Di IIMS 2022, Adira berhasil mencatatkan total transaksi Rp300 miliar dan lebih dari 2.000 kendaraan terjual.

“Sementara di IIMS 2025, Adira Finance, Danamon, dan MUFG kembali hadir dengan konsep baru yang lebih holistik: #RumahFinancial, sebuah pengalaman finansial yang lebih terintegrasi dan personal bagi konsumen,” tuturnya.

#RumahFinancial merupakan solusi Finansial 360° dengan layanan lengkap mulai dari pembiayaan
kendaraan, trade-in, tabungan, investasi, hingga asuransi kendaraan dalam satu ekosistem. ***

Komentari

Berita Terkait

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa
Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama
bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah
Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030
Bukan Orkestra, Kuliner Bandung Mampu Ciptakan Harmoni & Nilai Spiritual
Peduli Terhadap Lingkungan, Erwin Apresiasi UNPAS
Atlet Biliar Kota Bandung Batara Kantongi Tiket Porprov 2026
Ini Kelebihan DAIFEST 2025, 9 Unit Mobil dan Logam Mulia Siap Jadi Milik Anda

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 14:45 WIB

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 20:11 WIB

Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 14:34 WIB

bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 12:59 WIB

Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 12:20 WIB

Peduli Terhadap Lingkungan, Erwin Apresiasi UNPAS

Berita Terbaru

Uji ekstrem dua unit TIGGO 9 saling bertabrakan pada kecepatan 50 km/jam dengan sudut tumpang tindih 15°. PJ/ISTMW

FEATURED

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa

Minggu, 19 Okt 2025 - 14:45 WIB

Dadi Ahmad Roswandi, resmi terpilih sebagai Ketua IKASMANTIKA masa bakti 2025–2030. PJ/Dok

DAERAH

Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Sabtu, 18 Okt 2025 - 12:59 WIB