BANDUNG, PelitaJabar – Bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan jenjang perguruan tinggi swasta, ada baiknya pertimbangkan berbagai aspek, mulai dari kualitas pembelajaran, fasilitas penunjang, hingga rekam jejak lulusan.
Salah satu kampus swasta Universitas Pasundan (Unpas), menawarkan berbagai kelebihan. Selain strategis di pusat Kota Bandung, Unpas memiliki berbagai keunggulan lainnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mulai sisi akademik, suasana belajar yang nyaman, fasilitas modern, hingga tenaga pengajar yang kompeten dan berprestasi.
Wakil Rektor III Bidang Inovasi dan Kerja Sama Unpas, Prof. Muhamad Budiana, S.IP., M.Si., mengungkapkan, Unpas merupakan salah satu perguruan tinggi swasta favorit di Indonesia.
“Unpas memiliki banyak keunggulan, termasuk dosen-dosen yang aktif melakukan inovasi. Tak hanya bermanfaat bagi masyarakat luas, tetapi juga bisa langsung diaplikasikan oleh mahasiswa dalam proses pembelajaran,” beber Budiana, Sabtu 19 April 2025.
Contohnya Feri, dosen Teknik Informatika Unpas, yang berhasil mengembangkan teknologi Internet of Things (IoT) di bidang pangan.
Bersama timnya, Feri menciptakan aplikasi bagi sektor pertanian dan ketahanan pangan.
“Kolaborasi dosen dan mahasiswa seperti ini tentu sangat membanggakan,” tambah Budiana.
Unpas juga banyak menorehkan prestasi di berbagai bidang. Soft skills yang ditanamkan selama masa perkuliahan menjadi salah satu faktor kunci keberhasilan mereka, baik di dunia kerja maupun sebagai entrepreneur.
“Banyak atlet berprestasi, lulusan sukses membangun usaha mandiri, dan semuanya didukung oleh proses pembelajaran berbasis digital yang terus kami kembangkan,” paparnya.
12 Jalur Masuk di PMB 2025
Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) 2025, Unpas membuka 12 jalur masuk yang bisa diakses calon mahasiswa, mulai dari jalur akademik hingga non-akademik:
1. Ujian Saringan Masuk Umum
2. Ujian Seleksi Masuk Kedokteran
3. Jalur PMDK Akademik (nilai rapor)
4. Jalur Prestasi Non-Akademik
5. Jalur Hafidz Al-Qur’an
6. Jalur Nilai UTBK
7. Jalur RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau)
8. Jalur SMA/SMK Islam Terpadu
9. Jalur One Day Service (ODS)
10. Jalur Anak Alumni Unpas & Keluarga Besar Paguyuban Pasundan
11. Jalur Prestasi Seni dan Budaya Sunda
12. Jalur Hybrid Learning (Online & Tatap Muka)
“Kami ingin memberikan kemudahan akses bagi calon mahasiswa dari berbagai latar belakang. Semua informasi lengkap bisa diakses di https://pmb.unpas.ac.id,” terang Budiana.
Salah satu jalur yang cukup menarik perhatian adalah Jalur Hafidz Al-Qur’an, yang diperuntukkan bagi calon mahasiswa dengan hafalan minimal 5 juz.
Jalur ini merupakan bentuk apresiasi Unpas terhadap para penghafal Al-Qur’an sekaligus mendorong sinergi antara pendidikan tinggi dan nilai-nilai keislaman.
Akreditasi Unggul dan Jaringan Internasional
Unpas telah mengantongi akreditasi “UNGGUL” dari BAN-PT (No. 365/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/V/2023). Saat ini, Unpas memiliki 42 program studi dari 7 fakultas, mayoritas di antaranya juga telah meraih predikat unggul.
Adapun fakultas-fakultas yang tersedia, antara lain:
Fakultas Teknik
Fakultas Hukum
Fakultas Ilmu Seni dan Sastra
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Fakultas Kedokteran
Selain itu, Unpas juga menawarkan program Pascasarjana (S2) dan Program Doktor (S3).
“Unpas adalah rumah para juara. Kami juga membuka peluang pengalaman belajar bertaraf internasional melalui program student exchange, joint research, dan dual degree dengan berbagai universitas di Malaysia, Jepang, Taiwan, dan negara lainnya,” pungkas Budiana. ***