Apresiasi Nasabah Setia, bjb Bagikan Ragam Hadiah

- Penulis

Jumat, 19 Agustus 2022 - 20:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Nasabah Setia bank bjb patut berbangga. Pasalnya, bank milik Pemprov Jabar ini kembali menggelar Penghargaan Nasabah khususnya ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat Jumat, 19 Agustus 2022 di Gedung Sate, Bandung.

Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan Penghargaan Nasabah Setia 2022 merupakan program penghargaan untuk nasabah setia kredit konsumer bank bjb yang rutin sejak 2015 dan merupakan peran aktif bank bjb pada peringatan HUT ke-77 Provinsi Daerah Jawa Barat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“bank bjb terus mempererat hubungan dengan para nasabah melalui Penghargaan Nasabah Setia sehingga dapat meningkatkan loyalitas debitur dan menjadi word of mouth yang berguna bagi kegiatan pemasaran Kredit Konsumer,” ujar Yuddy.

Penghargaan Nasabah Setia bank bjb diperuntukan bagi ASN di lingkungan Pemda Provinsi Jabar yang merupakan debitur eksisting bjb KGB (Kredit Guna Bhakti) dan bjb KPPB (Kredit Pra Purna Bhakti) hingga 9 Agustus 2022, yang memiliki kolektibilitas 1 (lancar) dan belum pernah menjadi pemenang dalam program Penghargaan Nasabah Setia maupun CLLP Reward Perjalanan Religi sebelumnya.

Pemenang program Penghargaan Nasabah Setia 2022 akan mendapatkan apresiasi dengan beragam hadiah, yakni 2 mobil, 5 perjalanan religi, 6 sepeda motor, 10 logam mulia masing-masing seberat 5 gram, serta 5 tabungan bjb Tandamata masing-masing senilai Rp5 juta.

Para pemenang juga diharapkan semakin kenal dengan produk bank bjb yang selanjutnya dapat mengadvokasi mulai dari membela dan merekomendasikan layanan dari bank bjb kepada publik.

“Semoga hadiah-hadiah Penghargaan Nasabah Setia yang diraih bisa dimanfaatkan dalam mendongkrak kinerja para PNS tersebut dan dapat semakin loyal kepada bank bjb,” kata Yuddy.

Berikut ini daftar pemenang Penghargaan Nasabah Setia 2022, yakni Mobil Toyota Raize diraih Dede Rosma Hidayat dari Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral, dan Sutrisno dari Badan Penghubung.

Sedangkan Motor Yamaha N-Max diraih Dwi Yudhi Ginanto Rahman dari Badan Pendapatan, dan Sutan Munandar Alamsyah dari Dinas Perhubungan.

Kemudian Motor Honda Beat diraih Wawan Rahwan dari Dinas Kehutanan, Mohamad Firmansyah dari Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang, Eman Sulaeman dari Sekretariat DPRD Jabar, dan Sugiarto dari Dinas Kesehatan.

Sementara Paket Perjalanan Religi diraih Nurdin dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Toto Winayanto dari Sekretariat Daerah, Suherman dari Dinas Pendidikan, Diarudin dari Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura, Asep Rukmana dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan.

Hadiah selanjutnya adalah Logam Mulia senilai 5 gram diraih Neni Agustiani dari Dinas Koperasi dan Usaha Kecil, Imas Asmara dari Badan Kepegawaian Daerah, Ojo Sungkawa dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Zanira Ristiafaty Utami dari Dinas Perkebunan, Taryono dari Dinas Kelautan dan Perikanan, Hadi Hanibal dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dede Barliana dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Supriyanto dari Dinas Sumber Daya Air, Fithri Septiany Sulaeman dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah, Sigit Hermawan dari Dinas Perumahan dan Permukiman.

Hadiah Tabungan bjb Tandamata senilai Rp5 juta diraih Deden Dinarsyah dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, dan masih banyak pemenang lainnya. ***

Komentari

Berita Terkait

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA
Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu
Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin
Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025
Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa
Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama
bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah
Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Berita Terkait

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:36 WIB

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:32 WIB

Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:21 WIB

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:08 WIB

Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 20:11 WIB

Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama

Berita Terbaru

Wali Kota Bandung saat meninjau Pasar Seni ITB. PJ/Dok

FEATURED

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Okt 2025 - 17:21 WIB