Ineu Berharap Pemilih Perempuan Bisa Meningkat

- Penulis

Rabu, 13 Februari 2019 - 10:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PELATIHAN: Ketua IKIAD Provinsi Jabar, Ineu Purwadewi Sundari, saat menghadiri Pelatihan Politik Praktis di salah satu hotel di Cianjur. PJ-Dok Humas DPRD Jabar

PELATIHAN: Ketua IKIAD Provinsi Jabar, Ineu Purwadewi Sundari, saat menghadiri Pelatihan Politik Praktis di salah satu hotel di Cianjur. PJ-Dok Humas DPRD Jabar

CIANJUR, PelitaJabar — April 2019 mendatang, rakyat Indonesia akan mengikuti Pesta Demokrasi Pilpres dan Pilkada. Pilgub Jabar tahun lalu partisipasi pemilih mencapai 70 persen lebih.

Karena itu, untuk mendorong partisipasi politik kaum perempuan di Jawa Barat (Jabar), Ikatan Kekeluargaan Istri dan Ibu Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (IKIAD) DPRD Provinsi Jabar menggelar pelatihan politik praktis bagi IKIAD se-Jabar.

Ketua IKIAD yang juga Ketua DPRD Propinsi Jabar Ineu Purwadewi Sundari berharap, hasil tersebut dapat meningkat khususnya partisipasi pemilih perempuan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya berharap pada Pemilu 2019 ini dapat terus meningkat partisipasi pemilih, khususnya pemulih perempuan di Jabar meningkat,” kata Ineu disela Pelatihan Politik Praktis di Cianjur Rabu (13/2).

Selain meningkatkan partisipasi politik pada kaum perempuan, pelatihan ini bertujuan menambah wawasan bagi perempuan di Jabar dalam menyukseskan gelaran Pilpres dan Pileg 2019.

“Kita bisa meningakatkan partisipasi perempuan dalam Pileg dan Pilpres. Pelatihan kali ini tentunya dapat menambah wawasan para anggota IKIAD di Jabar dalam rangka peran serta elemen perempuan menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2019,” tambahnya.

Pihaknya mendorong kaum perempuan tidak canggung berkecimpung di dunia politik. Ia optimis perempuan di Jabar mampu menjawab tantangan yang ada.

“Saya berharap, kaum perempuan tidak tabu untuk berpolitik, ketika ingin tulus berpolitik untuk kepentingan masyarakat. Kemudian apapun yang menjadi tantangan dihadapi dalam proses Pemilu ini, mereka bisa hadapi dengan baik,” ungkap politisi partai bermoncong putih ini lagi.

Menurutnya, keterlibatan perempuan merupakan seni dalam berpolitik. Untuk seluruh perempuan yang kini terlibat dalam agenda Pemilu tahun ini, tentunya mendapatkan hasil terbaiknya.

“Ini merupakan seni dalam berpolitik, saya yakin kaum perempuan mampu untuk melakukan aktifitas ini dengan baik. Semoga sukses untuk semua perempuan Jabar yang terlibat di dalam pemilu yang akan berlangsung tahun ini,” pungkasnya. Mal

Komentari

Berita Terkait

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor
Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus
Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan
Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas
BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji
Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025
Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini
Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 19:24 WIB

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor

Sabtu, 12 Juli 2025 - 18:32 WIB

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Juli 2025 - 17:54 WIB

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:25 WIB

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Kamis, 10 Juli 2025 - 20:08 WIB

BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji

Berita Terbaru

FEATURED

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Jul 2025 - 18:32 WIB

DAERAH

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Sabtu, 12 Jul 2025 - 17:54 WIB

DAERAH

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Jumat, 11 Jul 2025 - 16:25 WIB