Lima Ribu Babinkamtibmas Siap Kawal Masyarakat Ke TPS

- Penulis

Rabu, 10 April 2019 - 14:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar — Satu pekan menjelang hari pemungutan suara 17 April 2019 Rabu mendatang, persiapan terus dilakukan oleh pihak penyelenggara termasuk aparat keamanan. Polda Jawa Barat, melalui 5.000 personel Babinkamtibmas siap mengawal masyarakat ke TPS.

Dirbinmas Polda Jawa Barat,Kombes Pol Badya Wijaya mengatakan, jajaran Babinkamtibmas Polda Jabar siap mengawal masyarakat ke TPS.

“Kami fungsi Binmas dibantu Babinsa TNI akan mengawal masyarakat saat hari pemungutan suara, dan menciptakan rasa aman dan kondusif,” jelasnya, Rabu (10/4).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dirbinmas menambahkan, anggota Babinkamtibmas Polda Jabar sudah diberi pembekalan dalam penanganan di TPS.

“Anggota Babinkamtibmas di TPS ini sifatnya mobile, karena satu anggota Babinkamtibmas bertanggung jawab dua sampai tiga desa atau kelurahan,” ucapnya.

Untuk menciptakan suasana kondusif, jajaran Dirbinmas Polda Jabar melakukan kegiatan yang dibentuk dalam Satgas Nusantara.

“Kegiatan kondusifitas sudah dilaksanakan,dimana kegiatan subuh keliling dilakukan serentak di seluruh Jabar,” tambahnya.

Himbauan – himbauan kepada masyarakat juga terus dilakukan oleh jajaran Babinkamtibmas.

“Kami senantiasa mengajak masyarakat menjaga kondisi aman dan damai saat pemilu, diseluruh penjuru desa di Jabar, jajaran Babinkamtibmas Polri serta Babinsa TNI terus menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang dan pada pemilu 2019,” pungkasnya. Rief

Komentari

Berita Terkait

215 Tahun Kota Bandung, dari Kampung di Cikapundung Menjadi Kota Modern
Erwin Sebut Air Seteguk Untuk Suami, Isteri Mendapat Pahala Besar
Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA
Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu
Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin
Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025
Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa
Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 20:57 WIB

215 Tahun Kota Bandung, dari Kampung di Cikapundung Menjadi Kota Modern

Selasa, 21 Oktober 2025 - 20:33 WIB

Erwin Sebut Air Seteguk Untuk Suami, Isteri Mendapat Pahala Besar

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:36 WIB

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:32 WIB

Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:21 WIB

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Berita Terbaru

Wali Kota Bandung saat meninjau Pasar Seni ITB. PJ/Dok

FEATURED

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Okt 2025 - 17:21 WIB