Aplikasi Detection Cybercrime Bisa Cegah Radikalisme Melalui Smartphone

- Penulis

Jumat, 11 Oktober 2019 - 17:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Universitas Widyatama mendapat Penghargaan dalam lomba paper Pecipta 2019, yang digelar di Universiti Tun Hussein On Malaysia, September 2019 lalu.

Dalam kegiatan tersebut, Widyatama menjadi Universitas Nomor Dua peraih Silver Award dari 700 Universitas See Asean.

Rektor Universitas Widyatama, Prof Obsatar Sinaga, mengatakan penyusunan paper itu berangkat dari masalah penanggulangan terorisme oleh pemerintah dalam hal ini Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BN‎PT).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, selama ini upaya penanggulangan terorisme dilakukan dari forum forum tatap muka.

“Namun, doktrinisasi radikalisme terus diekploitasi di media sosial. Riset dalam paper tersebut berisi solusi pemulihan yang cepat untuk mengurangi cyber crime,” jelasnya, diruang aula seminar kampus Widyatama, Jumat (10/10).

Dalam aplikasi yang konsepnya berasal dari Universitas Widyatama itu, ‎akan memiliki kemampuan surveillance atau pelacakan aktifitas komunikasi di tiap aplikasi media sosial.

Misalnya, jika komunikasi media sosial terdapat kalimat thagut, aplikasi ini akan melacak siapa dibalik komunikasi itu.

“Dengan aplikasi tersebut langsung terlacak siapa, lalu nanti diikuti dulu siapa dia. Nanti akan terlacak siapa dan bagaimana latar belakangnya. Dari situ bisa dilakukan deradikalisasi,” paparnya.

Dirinya menambahkan, perancangan konsep itu melibatkan Universitas Padjadjaran serta perguruan tinggi di Malaysia.

“Ini salah satu bentuk bakti perguruan tinggi dalam hal ini Universitas Widyatama dalam penanggulangan terorisme,” katanya.

Pihaknya juga akan menggandeng BNPT (badan nasional penanggulangan Terorisme) untuk mengaplikasikan paper ini.

“Kami sudah berdiskusi dengan BNPT perihal aplikasi ini, agar bisa digunakan dalam hal penanggulangan Terorisme di Indonesia, ” pungkasnya.

Hadir Kepala L2Dikti Wilayah IV, Prof Dr H Umar Suherman. Rief

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB