ASEAN-India Artist Jadi Ajang Kerjasama Kreatif Industri Film

- Penulis

Sabtu, 12 April 2025 - 11:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMERAN :  Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Bandung menghadiri pembukaan pameran ASEAN-India Artist Camp, di Bandung Creative Hub, Kamis, 10 April 2025. Indra/Humpro DPRD Kota Bandung.

 

BANDUNG, PelitaJabar – Ketua DPRD Kota Bandung H. Asep Mulyadi, S.H.,mengungkapkan, pameran ASEAN-India Artist Camp, di Bandung Creative Hub, menjadi ajang pembelajaran antara Kota Bandung dan India.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan pameran ini, mudah-mudahan membangkitkan ekonomi kreatif,” ungkap Kang Asmul, sapaan akrabnya saat menghadiri pembukaan pameran ASEAN-India Artist Camp, di Bandung Creative Hub, Kamis, 10 April 2025.

Dikatakan, masing-masing negara tentu memiliki kelebihan. Indonesia juga bisa belajar dari kelebihan ekonomi kreatif dari India.

“Mudah-mudahan kerja sama ini membangkitkan hal-hal baru untuk ekonomi kreatif. Termasuk film, seni, dan banyak hal, dan tentu India juga bisa belajar dari Bandung yang bisa dijadikan teladan,” katanya.

Anggota DPRD Kota Bandung Rendiana Awangga mengatakan, acara ini menampilkan pertukaran budaya, ekonomi, teknologi, hingga seni.

“India ini sangat kreatif dengan Bollywood-nya, dengan berbagai keseniannya. Tetapi tentu saja Kota Bandung tidak kalah, lah. Kota Bandung memiliki hal serupa. Mudah-mudahan kita mendapatkan benchmark terbaik untuk memberikan masukan bagi kedua belah pihak,” ucapnya.

Sementara anggota DPRD Kota Bandung Muhamad Syahlevi Erwin Apandi mengamati kemajuan baik untuk Indonesia, terutama Kota Bandung.

Melalui acara ini dapat membuka peluang besar pertukaran ilmu terkait industri kreatif.

“Saya berharap ada kerja sama untuk pembuatan industri kreatif film yang bertema Bollywood. Mudah-mudahan kerja sama ini bisa terus berkepanjangan dan membuat Kota Bandung bisa lebih baik lagi. Saya harap dengan kerja sama ini juga bisa meningkatkan pariwisata ke Kota Bandung,” pungkasnya.

Hadir Wali Kota Bandung serta Dubes India untuk Indonesia H. E. Mr. Sandeep Chakravorty dan Dubes India untuk ASEAN H.E. Mr. Jayant N. Khobragade. ***

Komentari

Berita Terkait

Capai Quick Wins BKKBN Jabar Bangun Kolaborasi
Warga Sekitar SDN Guruminda Minta Komisi IV Turun Tangan
Panen Raya Toni Serahkan Satu Ton Benih Padi Unggul
Penduduk Non Permanen Bertambah Layanan Publik Meningkat
Bupati Minta Jadikan Al-Quran Sebagai Pedoman Hidup
Lebaran Usai Kini Saatnya Jaga Kesehatan Mobil, Berikut Tipsnya
Hari Pertama Kerja, Farhan Cek Dinas Yang Satu Ini
Tegas! PTPN IV PalmCo Bantah Tuduhan Kecurangan Timbangan di PKS Kertajaya

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 14:53 WIB

Capai Quick Wins BKKBN Jabar Bangun Kolaborasi

Sabtu, 12 April 2025 - 12:31 WIB

Warga Sekitar SDN Guruminda Minta Komisi IV Turun Tangan

Sabtu, 12 April 2025 - 11:57 WIB

ASEAN-India Artist Jadi Ajang Kerjasama Kreatif Industri Film

Sabtu, 12 April 2025 - 11:42 WIB

Panen Raya Toni Serahkan Satu Ton Benih Padi Unggul

Jumat, 11 April 2025 - 20:23 WIB

Penduduk Non Permanen Bertambah Layanan Publik Meningkat

Berita Terbaru

FEATURED

Capai Quick Wins BKKBN Jabar Bangun Kolaborasi

Sabtu, 12 Apr 2025 - 14:53 WIB

FEATURED

Warga Sekitar SDN Guruminda Minta Komisi IV Turun Tangan

Sabtu, 12 Apr 2025 - 12:31 WIB

FEATURED

ASEAN-India Artist Jadi Ajang Kerjasama Kreatif Industri Film

Sabtu, 12 Apr 2025 - 11:57 WIB

FEATURED

Panen Raya Toni Serahkan Satu Ton Benih Padi Unggul

Sabtu, 12 Apr 2025 - 11:42 WIB

FEATURED

Penduduk Non Permanen Bertambah Layanan Publik Meningkat

Jumat, 11 Apr 2025 - 20:23 WIB