Bantu Sesama, Warga Komplek Antapani Bagikan Beras

- Penulis

Jumat, 12 Maret 2021 - 14:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Ditengah perekonomian yang tidak menentu, ternyata masih ada yang peduli terhadap sesama.

Dengan semangat gotong royong, warga komplek di Antapani Bandung, sengaja menyisihkan rezeki untuk memberikan bantuan berupa paket beras untuk satu kecamatan.

Bukan hanya sekali dua kali, namun rutin membagikan beras setiap bulannya selama satu tahun terakhir ini. Gotong royong warga ini kemudian dinamai program Gerakan Berbagi Beras (Gebber).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kebetulan ada dari RW 11 di komplek Mitra Dago Kelurahan Antapani Wetan dan memang di situ memang menengah ke atas,” ucap Camat Antapani, Rahmawati Mulia saat sitemui Jumat (12/03/2021).

Dia melanjutkan, pihak kecamatan dipercaya untuk menyalurkan bantuan dari warga Mitra Dago ini. Setiap bulannya, sumbangan mencapai 2 ton.

Mulanya, Rahmawati menyalurkan kepada warga yang terdampak Covid-19 dan diprioritaskan bagi yang sama sekali belum tersentuh oleh program bantuan pemerintah. Namun, terus berkembang hingga mampu menjangkau lebih banyak lapisan masyarakat.

“Kemudian saya kasih panti asuhan, rumah singgah, dan ada di RW 1 ada sekolah lansia ada program memberi makan lansia setiap Jumat itu kita suplai berasnya. Perbulan itu kita dapat bantuan 400 pak berisi 5 kg per pak,” terangnya.

Dari empat kelurahan yang masuk ke wilayah Kecamatan Antapani, total keseluruhan terdapat 62 RW. Dari jumlah tersebut, terdapat sekitar 10-15 RW yang terdata memiliki warga kurang mampu.

Sisanya didominasi oleh komplek perumahan dan sebagianya dari kalangan sosial menengah keatas.

Sementara, Lurah Antapani Wetan, Raden Iman Nurdiansyah menuturkan, ikhwal Gebber ini bermula dari salah seorang warga di Komplek Mitra Dago yang memberikan sumbangan secara personal.

Meski sempat kaget karena jumlah yang disumbangkan sangat besar, akhirnya Iman pun tetap menerimanya lantaran sudah mendata warga terdampak di Antapani Wetan.

“Awalnya ada penyumbang salah seorang donatur di awal pandemi, mau sumbang beras katanya 4 ton dan sama 400 dus mie instan,” kata Iman.

Dengan jumlah tersebut, Iman lantas membuat laporan pertanggungjawaban yang komplit, sekaligus berkoordinasi dengan kecamatan. Kabar tersebut ternyata menggerakan kepedulian semua warga komplek. Rls

Komentari

Berita Terkait

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung
XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia
BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan
Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback
Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung
Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat
Ketum KONI Jabar Kukuhkan Komisi & Tim Keabsahan Porprov XV 2026

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 20:45 WIB

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Jumat, 18 April 2025 - 14:08 WIB

XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia

Kamis, 17 April 2025 - 16:53 WIB

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 April 2025 - 11:58 WIB

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 April 2025 - 11:31 WIB

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Berita Terbaru

FEATURED

Logo AAYF, Farhan Apresiasi Karya Anak Muda Bandung

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:45 WIB

FEATURED

XL Smart Resmi Berdiri Babak Baru Era Digital Indonesia

Jumat, 18 Apr 2025 - 14:08 WIB

FEATURED

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 Apr 2025 - 16:53 WIB

FEATURED

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:58 WIB

FEATURED

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:31 WIB