Bersepeda Selama 7 Bulan, Rajib Tiba Di Merauke

- Penulis

Jumat, 10 Januari 2020 - 14:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MERAUKE, PelitaJabar -Setelah berkeliling selama tujuh bulan, Rajip (30 th) pemuda asal Bandung, Jawa Barat, akhirnya tiba di perbatasan RI-PNG Kampung Sota, Distrik Sota, Merauke. Pemuda asal Bandung itu dan disambut oleh personel Satgas Pamtas Yonif MR 411/Pdw Kostrad Pos Kout.

“Kamis 9 Januari 2020 pagi, telah tiba di penjagaan Pos Kout seorang pemuda asal Kota Bandung bernama Rajip (30 th) dengan Sepeda Ontel kebanggaannya, dalam misi dan tekadnya untuk “Bersepeda Jelajah Nusantara,” jelas Wakil Komandan (Wadan) Satgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 411/Pdw Kostrad Mayor Inf Ilham Datu Ramang, dalam rilisnya Jumat (09/01/2020).

Dalam perjalanan tersebut, Rajib memulai dari Bandung pada 12 Juni 2019, dengan rute Jawa Tengah, Yogyakarta, Surabaya, Bali, NTB, NTT, Sulawesi, Maluku, Merauke dan akan dilanjutkan ke Jayapura.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dantonkes Satgas Letda Ckm Iwan Debri dan Takes Pos Pratu Imam Safe’i memeriksa kondisi kesehatan Rajip dan memberinya vitamin guna mendukung kelancaran dalam perjalanannya selanjutnya.

Alumni Akademi Militer tahun 2006 itu menambahkan, sebelum meninggalkan Pos Kout, sebagai wujud kepedulian TNI dan dukungan terhadap misi pemuda Bandung tersebut, personel Satgas menyerahkan sedikit bantuan berupa makanan instan dan tali asih untuk bekal selama di perjalanan.

“Dalam perjalanan selama ini, Rajip mengaku hanya bermodalkan tekad dan biaya pribadi. Terkadang juga harus bekerja serabutan ketika singgah di suatu kota untuk memenuhi kebutuhannya, guna melanjutkan perjalanan ke kota selanjutnya.

Rajip sendiri menyampaikan terima kasih kepada Satgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 411/Pdw Kostrad telah menyambut kedatangannya di perbatasan Sota dengan sangat ramah dan baik.

“Pada 2016 saya sudah menempuh perjalanan ke Sabang, lalu pada tahun 2017 sampai pertengahan 2018 ke Kalimantan, kemudian 2019 ini adalah yang terakhir untuk menyelesaikan misi Bersepeda Jelajah Nusantara,” pungkasnya. Rls

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB