Bupati Majalengka Buka Kejurprov Biliar Yunior

- Penulis

Jumat, 20 Juni 2025 - 19:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAJALENGKA, PelitaJabar – Sebanyak 91 atlet mengikuti Kejuaraan Yunior Biliar Piala “Bupati Majalengka” yang berlangsung 20 hingga 22 Juni 2025 di Rumah Biliar Flaurel 20 Jalan Pasukan Sindangkasih No. 254 Kabupaten Majalengka.

“Saya apresiasi setinggi tingginya kepada POBSI Jawa Barat yang telah mempercayakan dan menunjuk pelaksanaan Kejuaraan ini di Kabupaten Majalengka,” kata Drs.H. Eman Suherman. MM, Bupati Majalengka usai membuka kejuaraan.

Dalam rangka HUT Kabupaten Majalengka ke 535 tahun, Eman berusaha menampilkan semua kreasi termasuk juga olahraga.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Atas nama Pemkab Majalengka saya sampaikan selamat datang. Terimakasih Majalengka sudah “Membiliar” dan olahraga biliar semakin disenangi,” katanya.

Menurutnya, biliar dulunya punya masa silam dan gelap karena identik dengan judi dan lain-lainya.

“Tapi sekarang tidak, luar biasa anak muda sudah banyak penggemarnya karena menjadi olahraga prestasi,” tambah Bupati.

Dia berpesan, olahraga biliar terus ditekuni.

“Kalau ditekuni maka akan jadi ladang kehidupan di masa depan,”ucapnya.

Didampingi wakil Bupati Dena Muhammad Ramdhan, Eman berharap agar Kejuaraan biliar yunior ini berjalan lancar dan semua jadi atlet berprestasi di Majalengka.

“Sebuah kebahagian ketika memberi kepercayaan Majalengka tuan rumah Kejurprov Yunior biliar ini,” katanya.

Sementara Ketua Umum Pengprov POBSI Jabar Ir. Rudi Kadarisman mengaku bangga pada Bupati Majalengka.

“Luar biasa pak Bupati, beliau sangat mendukung Kejurprov biliar. Support beliau tentunya keseriusan bagi Pengcab POBSI Majalengka dalam mengembangkan olahraga ini. Saya juga salut bagaimana antara pengurus biliar dengan pemerintah dan KONI dapat berjalan seiring. Salut pokoknya,” kata Rudi.

Rudi akan memberikan satu meja biliar kepada Pengcab POBSI Majalengka.

“Ini adalah bentuk komitmen kami. Hampir tigaperempat Pengcab udah kita bantu. Tak ada atlet lahir dari Pengprov POBSI Jabar. Tapi dari bawah yaitu Pengcab. Makanya kita bantu mereka,” pungkasnya.

Kejurprov Yunior biliar Piala Bupati Majalengka ini diikuti 91 atlet yang berasal dari 21 Pengcab Kota dan Kabupaten Se-Jawa Barat. Joel

Komentari

Berita Terkait

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa
Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama
bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah
Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030
Bukan Orkestra, Kuliner Bandung Mampu Ciptakan Harmoni & Nilai Spiritual
Peduli Terhadap Lingkungan, Erwin Apresiasi UNPAS
Atlet Biliar Kota Bandung Batara Kantongi Tiket Porprov 2026
Ini Kelebihan DAIFEST 2025, 9 Unit Mobil dan Logam Mulia Siap Jadi Milik Anda

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 14:45 WIB

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 20:11 WIB

Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 14:34 WIB

bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 12:59 WIB

Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 12:20 WIB

Peduli Terhadap Lingkungan, Erwin Apresiasi UNPAS

Berita Terbaru

Uji ekstrem dua unit TIGGO 9 saling bertabrakan pada kecepatan 50 km/jam dengan sudut tumpang tindih 15°. PJ/ISTMW

FEATURED

Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa

Minggu, 19 Okt 2025 - 14:45 WIB

Dadi Ahmad Roswandi, resmi terpilih sebagai Ketua IKASMANTIKA masa bakti 2025–2030. PJ/Dok

DAERAH

Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Sabtu, 18 Okt 2025 - 12:59 WIB