Dukung Ketahanan Pangan, bank bjb Siapkan Fasilitas Kimitraan Untuk Petani

- Penulis

Rabu, 13 Juli 2022 - 09:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUBANG, PelitaJabar – bank bjb terus mendukung pemerintah membangun ketahanan pangan melalui pembinaan kepada para pertani dengan pola kemitraan.

Dikutip dari siaran pers BPMI Setpres, Presiden RI Joko Widodo menyampaikan saat ini dunia sedang mengalami kekurangan pangan di mana-mana.

Oleh sebab itu, Presiden meminta semua pihak agar waspada dan memastikan agar ketersediaan pangan Indonesia berada pada kondisi yang aman.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Presiden Joko Widodo juga menekankan agar jajarannya tidak hanya berfokus pada satu jenis pangan saja yaitu beras.

Presiden mendorong agar tanaman pangan lain seperti sagu, sorgum, porang, jagung, hingga ketela pohon untuk terus dikembangkan dan ditingkatkan produksinya.

Demikian Presiden Joko Widodo dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Subang, Selasa 12 Juli 2022.

Turut mendampingi Presiden Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menteri BUMN Erick Thohir, Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, dan Bupati Subang Ruhimat.

Presiden Joko Widodo meninjau unit produksi benih sumber padi, hingga meninjau varietas padi dan gelaran pameran produk inovasi Kementerian Pertanian beserta stakeholder termasuk binaan bank bjb yaitu komoditas porang melalui offtaker CV Sanindo Putra, komoditas kopi hofland melalui Koperasi Gunung Luhur Berkah, komoditas benih padi melalui CV Fiona yang seluruhnya merupakan binaan bank bjb Cabang Subang.

Selain itu juga komoditas tanaman hias melalui offtaker CV Berkah Bunga Abadi yang merupakan binaan bank bjb Cabang Padalarang.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, sejalan dengan Presiden Joko Widodo, bank bjb sejak awal telah melakukan pembiayaan kepada sektor pertanian dengan berbagai komoditas.

‘bank bjb senantiasa mendukung pemerintah membangun ketahanan pangan melalui pembiayaan, inovasi dan pembinaan kepada para petani dengan pola kemitraan yang sangat menguntung,” ujar Widi.

Melalui bjb KUR Juara (Jalan Menuju Sejahtera) selain debitur mendapatkan pembiayaan, dalam rangka meningkatkan kapasitasnya bank bjb memberikan program PESAT (Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Terpadu) melalui pelatihan, pendampingan dan kegiatan lainnya.

Komentari

Berita Terkait

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor
Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus
Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan
Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas
BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji
Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025
Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini
Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 19:24 WIB

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor

Sabtu, 12 Juli 2025 - 18:32 WIB

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Juli 2025 - 17:54 WIB

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:25 WIB

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Kamis, 10 Juli 2025 - 20:08 WIB

BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji

Berita Terbaru

FEATURED

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Jul 2025 - 18:32 WIB

DAERAH

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Sabtu, 12 Jul 2025 - 17:54 WIB

DAERAH

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Jumat, 11 Jul 2025 - 16:25 WIB