KALSEL, PelitaJabar – Tim karate Jawa Barat mencatat sukses perdana pada Babak Kualifikasi (BK) PON XXI 2023 di GOR Ruddy Resnawan, Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Pada hari pertama yang berlangsung Jumat 25 Aguatus 2023, tim BK PON karate Jabar menyabet 2 medali emas dan 2 medali perunggu dari 4 nomor yang dipertandingkan.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Pengprov Federasi Olahraga Karate- Do Indonesia (FORKI) Jabar Arief Hardiana yang dihubungi PJ semalam menyebutkan, medali yang berhasil diambil di hari pertama BK PON berkat permainan atlet yang konsisten.
“Alhamdulillah, semua berjalan sesuai yang kita harapkan. Anak-anak bermain konsisten dan fokus pada tugasnya,”kata Arief.
Dua medali emas tim karate BK Jabar diperoleh dari nomor Kata Beregu putri atas nama atlet Intan Auliya, Ade Shendy dan Vega Megiantary. Dan medali emas kedua dari karateka Shandy Firmansyah yang turun di nomor kumite Kumite -84 Kg Putra
Sementara dua medali perunggu masing-masing dari nomor kata beregu putra atas nama Firman, Rinard dan Raka. Serta nomor kumite kelas +84 Kg Putra atas nama Hughes Yustisio.
Pada hari kedua Sabtu 26 Agustus 2023 akan mempertandingkan nomor kata perorangan putra, kumite kelas +68 kg putri dan kumite kelas – 75 kg putra.
“Insha Allah dihari kedua kita masih berpeluang untuk menambah medali. Mohon doanya saja. Terutama doa dari masyarakat Jawa Barat. Mudah-mudahan seperti di hari pertama, anak-anak tetap konsisten dan fokus,” pungkas Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI Jawa Barat ini. Joel