PULAU LABENGKI, PelitaJabar – Melalui program sosial (CSR) Baktiku Negeriku di Desa Labengki Kecil, Sulawesi Tenggara, operator selular Telkomsel membantu menyediakan kapal dan air bersih di desa pedalaman tersebut.
Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah mengatakan, Telkomsel ingin memberikan manfaat yang lebih kepada lingkungannya.
“Kami harap hubungan yang erat dengan masyarakat sekitar tidak sebatas dalam pemanfaatan layanan telekomunikasi, namun juga dengan membangun kepercayaan dan kepedulian yang kuat untuk mengembangkan potensi desa dan masyarakat di wilayah tersebut.” kata Ririek dalam rilisnya yang diterima PJ Jumat (29/3).
Selain sosialisasi pemanfaatan teknologi digital dan penggunaan internet (#internetBAIK), program pemberdayaan masyarakat berkelanjutan ini juga meliputi taman baca dan pusat digital yang dilengkapi perangkat komputer dengan akses Wi-Fi. Mal