Pangdam III/Siliwangi, Infanteri Sebagai Korps terbesar, Tak Terlepas Dari Sejarah

- Penulis

Kamis, 3 Januari 2019 - 08:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar — Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Tri Soewandono mengucapkan selamat hari ulang tahun ke 70 kepada segenap Prajurit Korps Infanteri beserta keluarga dimanapun berada dan bertugas.

“Tumbuh dan berkembangnya Infanteri sebagai Korps terbesar di Angkatan Darat, tidak pernah terlepas dari sejarah perjuangan Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” jelas Pangdam III/Siliwangi saat menjadi inspektur upacara di Lapangan Makodam III/Siliwangi Jalan Aceh Bandung, pekan lalu.

Jenderal bintang dua ini melanjutkan, salah satu catatan peristiwa penting yang menjadi tonggak sejarah Infanteri adalah peristiwa menghadapi Agresi Militer Belanda II tanggal 19 Desember 1948.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pangdam menyerahkan hadiah kepada pemenang Tonting Juara 1 Peleton Inti Yonif R. 323/BP (Etape III), Juara 2 Yonif R. 303/SSM (Etape IV) dan Juara 3 Yonif 310/KK (Etape II) usai peringatan HUT Infanteri 70 di Lapangan Upacara Makodam III/Slw. PJ-Mal

Pangdam menceritakan, Panglima Besar Jenderal Soedirman mengeluarkan Perintah Kilat No. 1/PB/D/1948 yang ditujukan kepada Angkatan Perang RI untuk menjalankan rencana yang telah ditetapkan sebelumnya. Yaitu Perintah Siasat No. 1/1948 tanggal 12 Juni 1948, untuk melawan musuh dengan melaksanakan perang rakyat semesta, dimana pasukan-pasukan yang hijrah melaksanakan aksi Wingate (Infiltrasi) dengn cara Long March kembali kewilayah masing-masing dan membentuk Wehrkreise (kantong-kantong kekuatan) sebagai titik-titik kuat pertempuran gerilya.

“Dari peristiwa 19 Desember 1948, kita mendapatkan nilai-nilai ketokohan, patriotisme, kepemimpinan dari seorang Panglima Besar Jenderal Sudirman, nilai kejuangan, profesionalisme keprajuritan dan sifat pantang menyerah serta nilai kemanunggalan TNI dengan Rakyat yang harus selalu terpatri dalam jiwa, sikap dan tindakan setiap Prajurit Infanteri, ” kata Pangdam.

Peringatan Hari Ulang Tahun Infanteri ke 70 tahun 2018, mengusung tema *Dengan Semangat Yudha Wastu Pramuka Prajurit Infanteri Mengabdi Dan Membangun Bersama Rakyat*

Hadir Kapolda Jabar Irjen Pol Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si, Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Nurchahyanto, M.Sc, Irdam III/Siliwangi, para Staf Ahli, para Asisten Kasdam III/Siliwangi dan para Kabalakdam III/Siliwangi, para Dandim jajaran Kodam III/Siliwangi serta tamu lainnya. Mal/Pendam III/Siliwangi.

Komentari

Berita Terkait

XLSMART Raih Tiga Penghargaan
Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor
Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus
Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan
Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas
BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji
Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025
Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini

Berita Terkait

Minggu, 13 Juli 2025 - 19:37 WIB

XLSMART Raih Tiga Penghargaan

Sabtu, 12 Juli 2025 - 19:24 WIB

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor

Sabtu, 12 Juli 2025 - 18:32 WIB

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Juli 2025 - 17:54 WIB

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:25 WIB

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Berita Terbaru

FEATURED

XLSMART Raih Tiga Penghargaan

Minggu, 13 Jul 2025 - 19:37 WIB

FEATURED

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Jul 2025 - 18:32 WIB

DAERAH

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Sabtu, 12 Jul 2025 - 17:54 WIB

DAERAH

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Jumat, 11 Jul 2025 - 16:25 WIB