BANDUNG, PelitaJabar – Bagi kamu yang ingin menambah penghasilan terutama pada bulan puasa Tokopedia bersama TikTok lewat ShopTokopedia menghadirkan peluang di era baru ‘discovery e-commerce’, salah satunya menciptakan profesi kreator affiliate.
Para penjual yang berpromosi lewat short video di TikTok, mengalami peningkatan transaksi rata-rata 31 kali lipat.
Kini ada lebih dari 8 juta kreator yang menerima penghasilan dari TikTok. Kehadiran profesi kreator konten sekaligus affiliate turut mendukung jutaan penjual di Tokopedia dan ShopTokopedia.
“Momen bulan puasa nanti bisa dimanfaatkan para penjual di Tokopedia dan ShopTokopedia untuk meningkatkan penjualan lewat konten video promosi (video pendek dan LIVE) relevan yang dibuat sendiri atau lewat kolaborasi dengan jutaan kreator di TikTok,” beber Communications Senior Lead Tokopedia dan TikTok E-commerce, Rizky Juanita Azuz, Rabu 19 Februari 2025.
Kategori paling sering direkomendasikan para kreator affiliate sepanjang 2024, yaitu Kecantikan dan Perawatan Tubuh, Fashion Perempuan, Fashion Muslim, Makanan dan Minuman, serta Perlengkapan Rumah Tangga.
Salah satu kreator konten sekaligus affiliate di ShopTokopedia Mala Cakrawati (akun TikTok @madamemalla) mengungkapkan, awalnya dia penjual pakaian Malla Fashion di pasar tradisional Tanjung Sari sejak 2012.
Lalu merintis usaha di Pasar Andir Trade Center, Kota Bandung. Namun, pandemi Covid-19 membuat bisnisnya mengalami penurunan drastis pada akhir 2020.
“Ramadan 2024 lalu, pendapatan saya sebagai kreator affiliate di ShopTokopedia naik 50% dibandingkan dengan periode biasanya. Fashion dan perlengkapan ibadah menjadi produk paling banyak dicari masyarakat di bulan puasa, sehingga bisa dijadikan pertimbangan para kreator konten pemula,” papar Mala.
Kreator affiliate sebaiknya memanfaatkan momentum semua kampanye dan fitur yang tersedia di ShopTokopedia seperti Flash Sale, Promo Guncang (setiap tanggal kembar), dan Beli Lokal.
“Walau saya lebih memfokuskan konten affiliate saya terhadap produk fashion Muslimah, tetapi di beberapa momen tertentu seperti tanggal kembar atau Promo Guncang di ShopTokopedia, saya juga suka mempromosikan produk sembako,” tambahnya.
Konsistensi dalam mengunggah konten video juga sangat penting untuk menjaga interaksi antara kreator affiliate dan audiens di TikTok.
“Setelah mencoba dan melihat pola engagement audiens @madamemalla dengan konten yang dibuat, akhirnya saya menyesuaikan jadwal untuk hasil yang lebih optimal, yaitu dengan meng-upload video sehari 2 kali pada pukul 12.00 WIB dan 18.00 WIB. Jika terlalu banyak kurang efektif, maka kreator sebaiknya tetap upload di salah satu jadwal yang ditentukan,” jelas Mala.
Konten pertama miliknya trending dan masuk FYP adalah produk inner tanktop mencapai lebih 9 juta views.
“Dulu, saat live, penonton hanya 10 hingga ratusan orang dan saya pun belum memahami sistem pre-order. Kini, adanya sinergi TikTok, Tokopedia, dan ShopTokopedia, memungkinkan para pengguna Tokopedia dan ShopTokopedia tidak hanya terhibur, namun menemukan konten dan produk yang dibutuhkan,” ujar pemenang nominasi Creator of the Year TikTok Summit 2023.
Seorang kreator affiliate perlu memahami produk dan mampu mendemo penggunaan produk saat sesi live.
Selain fokus pada produk fesyen muslimah, Mala berusaha memahami beragam busana muslimah, seperti dress, blouse, dan jenis-jenis hijab untuk diulas dari segi bahan hingga cara mengenakannya.
“Selalu responsif terhadap komentar, baik saat live maupun di konten dan direct message, karena komunikasi dua arah akan membuat audiens merasa dihargai,” pungkasnya. ***