BANDUNG, PelitaJabar -Bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bogor dan Perumda Pasar Pakuan Jaya Bogor, Bank bjb mendukung gerakan cashless society dan menertibkan Pedagang Kaki Lima kuliner khas Bogor di Kawasan Surya Kencana. Para pedagang ini dikumpulkan dalam satu tempat, dengan program Teras Surya Kencana atau yang biasa disebut “Teras Surken”.
Teras Surken merupakan salah satu pilihan wisata di Kota Bogor. Para pengunjung dapat menikmati berbagai macam kuliner khas bogor tanpa harus berpindah tempat. Selain itu para pengunjung akan memasuki Kawasan non tunai, dimana transaksi dilakukan secara digital melalui scan QRIS bank bjb, bjb Digicash atau uang elektronik lainnya dan melalui mesin EDC Point Of Sales menggunakan kartu debit GPN.
Dengan adanya Teras Surken ini diharapkan dapat mempromosikan Kota Bogor dan meningkatkan kepedulian masyarakat dalam menerapkan pembayaran secara non tunai.
Tunggu apa lagi? Ayo Datang dan Rasakan Sensasi Wisata Kuliner di Kawasan Non Tunai Teras Surken dengan menggunakan Digital Payment dari bank bjb. ***