Subang Bangga Dipercaya Menjadi Tuan Rumah Porprov 2022

- Penulis

Minggu, 27 Oktober 2019 - 15:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Porprov 2020 : Kunjungan kerja KONI Jawa Barat ke salah satu tuan rumah penyelenggara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2022 di Kabupaten Subang. PJ- Joel

BANDUNG, PelitaJabar – Kabupaten Subang merasa bangga ditunjuk sebagai salah satu penyelenggara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2022.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami pemerintah dan masyarakat Kabupaten Subang menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas kiprah Koni Subang dan tentunya Koni Jawa Barat serta Pemerintah Provinsi Jawa Barat,” kata Wakil Bupati Subang Agus Maskur Rosyadi, saat menerima rombongan KONI Jabar kemarin terkait persiapan Kabupaten Subang selaku salah satu tuan rumah Porprov 2022.

Dikatakan, pada Porprov yang akan datang Subang mendapat kepercayaan menjadi penyelenggara pertandingam 18 cabang olahraga.di Porprov tahun 2022.

“Terakhir cabang olahraga bolavoli yang dipastikan dipertandingkan di Subang. Saya sudah negosiasi langsung agar voli diselenggarakan di Subang. Dan Alhamdulillah diakomodir,” ucap Agus.

Dari 18 cabor pada prinsipnya lanjut Wakil Bupati ini, kabupaten Subang sangat siap.

“Pemerintah siap menyelenggarakan Porprov. Secara anggaran akan berupaya terus, kami tidak ingin event ini gagal karena Subang tidak siap.

Ini tantangan ditengah kami harus membangun infrastruktur bersinergi dgn penyelenggaraan Porprov,” kata Agus.

Masih ada waktu dua tahun jelas Agus untuk menyelesaikan kekurangan sarana dan prasarana. Khususnya pembangunan venue venue pertandingan.

“Ini cita cita kita. Pemda dan seluruh stakeholder berjibaku merealisasikan cita-cita kami di Porprov nanti,” katanya.

Dikatakan selain pemda menyiapkan infrastruktur, Koni harus menyiapkan atlet jangan sampai bangunannya megah prestasinya memble.

“Lari lari lari. Supaya Subang lebih baik
Kita akan koordinasi terus untuk evaluasi menyongsong Subang “Jawara lima”,” kata Agus.

Sementara itu Ketua Umum Koni Kabupaten Subang Yoyo Kustrio menyebutkan, untuk Porprov kali ini Kabupaten Subang memantapkan tekad untuk bertengger di posisi lima besar.

“Inilah saatnya. Kita akan melakukan persiapan seoptimal.mungkin. prestasi Subang harus meningkat apalagi sekarang menjadi bagian dari tuan rumah Porprov,” ucap Yoyo

Sementara Ketua Umum KONI Jabar Ahmad Saefudin memuji kesiapan Kabupaten Subang sebagai tuan rumah penyelenggara Porprov 2022.

“Kami memuji kesiapan Subang. Tugas kami melihat sejauhmana kesiapan mereka. Ternyata siap sekali. Kami yakin dalam penyelenggaraan Porprov nanti tidak akan menimbulkan kendala,” pungkas Ahmad. Joel

Komentari

Berita Terkait

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan
Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback
Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung
Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat
Ketum KONI Jabar Kukuhkan Komisi & Tim Keabsahan Porprov XV 2026
Panglima TNI Sambut Presiden Usai Lawatan ke Timur Tengah
Pelanggar Buang Sampah Terpantau CCTV

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:53 WIB

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 April 2025 - 11:58 WIB

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 April 2025 - 11:31 WIB

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 April 2025 - 09:31 WIB

Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung

Rabu, 16 April 2025 - 17:39 WIB

Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat

Berita Terbaru

FEATURED

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 Apr 2025 - 16:53 WIB

FEATURED

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:58 WIB

FEATURED

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:31 WIB

FEATURED

Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung

Kamis, 17 Apr 2025 - 09:31 WIB

FEATURED

Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:39 WIB