KAB. BANDUNG, PelitaJabar – Sedikitnya 200 labu darah terkumpul dalam kegiatan peringatan HUT TNI Ke 75 yang digelar di gedung serba guna Skadik 201, Lanud Sulaiman, Margahayu, kabupaten Bandung.
Bakti sosial ini, bekerjasama dengan PMI Kabupaten Bandung, Lions Club Bandung Lestari, personel Lanud Sulaiman, Lanud Husein Sastranegara dan RSAU dr. Salamun. Selain itu juga anggota Depohar 70, Depohar 40, Depohar 10, Pusdiklat Paskhas, Makorpaskhas, GPP3, Dislitbangau, Koharmatau, Sesko TNI, Seskoau, dan Lafiau yang tergabung dalam TNI Angkatan Udara Bakorda (Badan Kooordinasi Daerah) Bandung.
Kegiatan dilakukan dengan protokol kesehatan itu, juga diikuti Danseskoau Marsda TNI Samsul Rizal,S.I.P.,M.Tr., Danlanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb Bonang Bayuaji G,S.E.,M.M., Danlanud Sulaiman Kolonel Pnb Mohammad Nurdin, Dandepohar 40 Kolonel Lek Mohammad Ikhsan, dan Dandepohar 70 Kolonel Tek Eko Budiono.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Atas nama Lanud Sulaiman, kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu acara tersebut, sehingga berjalan lancar dan sukses,” ucap Kapentak Lanud Sulaiman Kapten Sus Roslina Tambunan Selasa (22/09/2020). Mal