Tinc Batch 6, Telkomsel Sasar Solusi Digital

- Penulis

Jumat, 15 Januari 2021 - 16:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Program Telkomsel Innovation Center (Tinc) kembali digelar. Pada edisi Tinc Batch 6 yang pendaftarannya digelar sejak 6 Januari 2021 lalu, Telkomsel menyasar kategori solusi digital atau mobile yang lebih luas. Diantaranya bidang education tech, health tech, fintech, internet of things, leisure economy tech, cybersecurity, artificial intelligence, machine learning, big data analytics, serta augmented & virtual reality.

Telkomsel akan fokus memberikan unique values programnya melalui pemberian market access, ekosistem digital Telkomsel, innovation lab, dan beberapa turunan programnya seperti fasilitas co-working space, funding, investor demo day, bootcamp, workshop, dan mentorship.

Diharapkan melalui pemberian Tinc Unique Values tersebut dapat memperkuat proses pengembangan inovasi yang terdiri dari dua tahap, yaitu inkubasi (prototyping, proof of concept) dan akselerasi (piloting, commercial), dengan pelaksanaan yang berlangsung selama 3 sampai 12 bulan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tahap pendaftaran program Tinc Batch 6 terdiri dari 5 kriteria berikut. Pertama, startup harus memiliki solusi unik dibandingkan dengan platform yang ada di pasaran. Kedua, startup harus memiliki minimum viable product (MVP) atau prototype.

Ketiga, pendiri startup harus memiliki komitmen dan kompetensi yang kuat sebagai tim (hipster, hacker, dan hustler).

Keempat, inovasi dan solusi digitalnya harus memiliki potensi yang cukup tinggi, sehingga dapat ditingkatkan market scalability dan financial projection-nya.

Kelima, memiliki nilai sinergi dengan bisnis digital di Telkomsel. Untuk melakukan pendaftaran Tinc Batch 6 sekaligus mendapatkan informasi lebih lanjut dari program tersebut, dapat mengakses tinc.id serta akun sosial media resmi Tinc di Instagram dan LinkedIn.

“Pandemi COVID-19 yang melanda dunia saat ini, termasuk Indonesia, telah banyak mengubah perilaku masyarakat dalam menggunakan platform digital. Oleh karena itu, inovasi menjadi sangat penting bagi kami agar solusi bisnis digital yang dihadirkan Telkomsel selalu relevan dan customer-centric. Melalui Tinc yang didukung penuh Telkomsel, kami akan terus mendorong dan membukakan akses potensi digital bagi para inovator untuk dapat menghasilkan inovasi dan solusi bisnis digital yang relevan,” tutup Vice President Corporate Strategy Telkomsel Andi Kristianto dalam rilisnya Jumat (15/01/2020).

Komentari

Berita Terkait

Profesor Suo Sebut Disrupsi Terjadi 5 Tahun Mendatang
Tim Monev NPCI Kota Bandung Pantau Latihan Atlet
Puting Beliung Terjang Dua Kampung, Puluhan Rumah Rusak Parah
Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga, Jalur Samarang Macet Parah
RAFI 2025 Trafik Data Telkomsel Meningkat 15 Persen
KDM Beri Stimulus Siska Lantik Ketua TPKK se-Jabar
Erwin Serahkan Bantuan Untuk Ratusan Masjid di Kota Bandung
Targetkan 700 KBS, Wakil Wali Kota Ingatkan Camat dan Lurah

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:59 WIB

Profesor Suo Sebut Disrupsi Terjadi 5 Tahun Mendatang

Jumat, 14 Maret 2025 - 08:06 WIB

Tim Monev NPCI Kota Bandung Pantau Latihan Atlet

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:05 WIB

Puting Beliung Terjang Dua Kampung, Puluhan Rumah Rusak Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:48 WIB

Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga, Jalur Samarang Macet Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:30 WIB

RAFI 2025 Trafik Data Telkomsel Meningkat 15 Persen

Berita Terbaru

FEATURED

Profesor Suo Sebut Disrupsi Terjadi 5 Tahun Mendatang

Jumat, 14 Mar 2025 - 13:59 WIB

FEATURED

Tim Monev NPCI Kota Bandung Pantau Latihan Atlet

Jumat, 14 Mar 2025 - 08:06 WIB

FEATURED

RAFI 2025 Trafik Data Telkomsel Meningkat 15 Persen

Kamis, 13 Mar 2025 - 21:30 WIB