Yayasan Sagasitas dan Disdik Jabar Gelar Pelatihan Cloud Computing

- Penulis

Selasa, 25 Mei 2021 - 16:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Yayasan Sagasitas bekerja sama dengan Disdik Jabar, menggelar Pelatihan Cloud Computing bagi para guru di Aula Tikomdik Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar, Jln. Dr. Radjiman No. 6, Kota Bandung, Senin (24/5/2021).

Kegiatan tersebut bertujuan mengoptimalkan internet sebagai sarana belajar bagi peserta didik.

Sekdisdik Jabar, Wahyu Mijaya mengatakan, pemanfaatan data bisa dioptimalkan dalam proses pembelajaran hingga sarana siswa untuk berinovasi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Melalui pelatihan, insya Allah kita akan mempelajari bagaimana menyimpan, memanfaatkan, dan mengoptimalkan sebuah data,” paparnya.

Ia menambahkan, kemajuan teknologi mengubah peran guru hari ini. Lebih dari seorang pemberi ilmu, guru hari ini berperan menghubungkan antara kemajuan teknologi dengan mimpi para siswa di masa depan.

“Hingga saatnya nanti, putra-putri kita akan menjadi generasi unggul pada zamannya,” tambahnya.

Sekdisdik pun mengapresiasi para guru yang tak lelah dan tak henti membina putra-putri Jabar.

“Terima kasih sudah hadir, insya Allah berbagai kegiatan ini akan bermanfaat bukan hanya untuk Bapak dan Ibu, tapi juga untuk putra-putri kita,” imbuhnya.

Sementara, Dewan Pembina Yayasan Sagasitas, Yuliana Susilowati mengatakan, kemajuan teknologi menjadi keniscayaan untuk dikuasai para siswa. Pelatihan ini adalah pintu gerbang menuju pembelajaran berbasis cloud computing.

“Akan ada lebih dari 5 ribu modul yang bisa dipelajari anak-anak melalui cloud computing,” ungkapnya.

Pelatihan Cloud Computing ini juga dihadiri Kepala Tikomdik Jabar, Hendra Kusuma Sumantri.***

Komentari

Berita Terkait

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb
Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi
Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric
Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih
KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI
Ini Kata Sucipto Kenapa Musprov PSTI Jabar Tetap Berlangsung
Daop 2 Bandung Lakukan Normalisasi Operasional, Batalkan 3 Perjalanan KA
Dongkrak Ekonomi Masyarakat, YBM BRILiaN Gagas Program MIGP

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:49 WIB

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:14 WIB

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:48 WIB

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:23 WIB

Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:37 WIB

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Berita Terbaru

Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih. PJ/Dok

FEATURED

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Jan 2026 - 21:14 WIB

bjb Tandamata unggul 3-0 melawan Medan Falcon. PJ/Dok

FEATURED

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Jan 2026 - 20:48 WIB

Ir. Andrian Tejakusuma saat menjadi pembicara kegiatan KONI Kota Tasikmalaya. PJ/Joel

FEATURED

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Selasa, 20 Jan 2026 - 08:37 WIB