Len Industri dan Surveyor Indonesia Lakukan MoU

- Penulis

Selasa, 12 Februari 2019 - 16:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, PelitaJabar — PT Len Industri (Persero) dan PT Surveyor Indonesia (Persero) menandatangani nota kesepahaman kerjasama atau MoU (Memorandum of Understanding)
bersama 5 perusahaan BUMN lainnya disaksikan Deputi Menteri BUMN Bidang Pertambangan, Industri Strategis dan Media, Fajar Harry Sampurno.

Direktur Utama Len Industri, Zakky Gamal Yasin dan Direktur Utama Surveyor Indonesia, Dian M. Noer melakukan penandatanganan kerjasama di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta Selasa (12/2).

Kerjasama meliputi kegiatan survei, verifikasi, inspeksi dan konsultansi teknis dalam mendukung pelaksanaan pekerjaan di bidang teknologi informasi dan komunikasi (ICT) untuk industri dan prasarana. Antara lain meliputi perencanaan dan desain awal, konstruksi, serta operasional dan pemeliharaan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan PT Surveyor Indonesia kita sudah tidak asing. Terakhir, mereka yang menjadi konsultan pengawas independen Proyek Palapa Ring Paket Tengah yang kita kerjakan. Proyek Palapa Ring sendiri sudah COD (Commercial Operation Date) per tanggal 21 Desember 2018 lalu,” jelas Zakky dalam keterangan tertulisnya.

“Jadi nanti sebagai sesama BUMN, kerjasama bisa masuk ke dalam hal monitoring TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri), Kajian Dampak Lingkungan, Commisioning Supervision, atau mungkin Supervisi Quality and Quantity, dan masih banyak lagi,” ungkap Zakky dalam siaran persnya yang diterima PJ Selasa (12/2).

MoU guna mendukung pemastian kualitas dan kuantitas produk maupun jasa sebagai daya dukung penguatan industri strategis nasional melalui Sinergi BUMN di bidang Independent Assurance pada industri strategis nasional.

Selain dengan PT Len Industri (Persero), pada acara yang sama PT Surveyor Indonesia (Persero) juga menandatangani kerjasama dengan PT Pertamina (Persero), PT PGN Tbk, PT DI (Persero), PT Dahana (Persero), serta PT Pertamina Bina Medika. Mal

Komentari

Berita Terkait

Insiden Sukahaji Farhan Minta Jaga Kondusivitas
NPCI Kota Bandung Gelar Peparpelkot & Tuan Rumah Peparda
Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 21:50 WIB

Insiden Sukahaji Farhan Minta Jaga Kondusivitas

Selasa, 22 April 2025 - 21:38 WIB

NPCI Kota Bandung Gelar Peparpelkot & Tuan Rumah Peparda

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Berita Terbaru

FEATURED

Insiden Sukahaji Farhan Minta Jaga Kondusivitas

Selasa, 22 Apr 2025 - 21:50 WIB

FEATURED

NPCI Kota Bandung Gelar Peparpelkot & Tuan Rumah Peparda

Selasa, 22 Apr 2025 - 21:38 WIB

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB