Baksos Wara Bakorda Bandung, Kunjungi SLB Angkasa Lanud Sulaiman

- Penulis

Jumat, 26 Juli 2024 - 06:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Bakti sosial Wara Bakorda Bandung bersama Kolonel Kes Ns. Dwi Ambarwati, S.Kep.,M.A.R.S. F., selaku Pater Wara (Perwira Tertua Wanita TNI Angkatan Udara) Bandung, mengunjungi SLB Angkasa Lanud Sulaiman.

SAMBUT : Danlanud Sulaiman menyambut rombongan WARA saat mengunjungi SLB Angkasa Lanud Sulaiman saat anjangsana. PJ/Dok

Komandan Lanud Sulaiman Rohmat Kusmayadi, S.Sos. M.Soc.Sc., yang juga Pembina Yasarini Pengurus Cabang Lanud Sulaiman, menyambut Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Sulaiman Ny. Agiet Rohmat Kusmayadi, dan para pengurus, di SLB Angkasa Lanud Sulaiman, Margahayu, Kabupaten Bandung. Rabu lalu.

Anjangsana tersebut sebagai bagian bakti sosial menjelang HUT ke-61 Wara, disambut Kepala Sekolah Luar Biasa Angkasa Lanud Sulaiman, Hj. Ratnaningsih, S.Pd., dan para siswa SLB Angkasa Lanud Sulaiman

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Terima kasih telah berkenan untuk berkunjung ke SLB Angkasa Lanud Sulaiman. Semoga kunjungan Wara Bakorda Bandung ini dapat membuka tali silaturahmi dan dapat bersuka cita dengan anak-anak ”Pelita Hati” yang ada di SLB Angkasa ini,” kata Danlanud.

Pater Wara Bakorda Bandung mengatakan, maksud kunjungan, selain untuk bersilaturahmi juga ingin memberi sedikit tali asih kepada para siswa SLB Angkasa Lanud Sulaiman.

KREASI : Anggota WARA saat melihat hasil kreasi para siswa SLB Angkasa Lanud Sulaiman. PJ/Dok

”Semoga dapat dirasakan langsung manfaatnya walaupun belum dapat menjangkau seluruh kebutuhan, “ jelas Pater.

Penampilan peserta didik SLB Angkasa Lanud Sulaiman dalam memainkan alat musik tradisional Jawa Barat, yaitu angklung dengan menampilkan lagu “Jangan Menyerah”, nyanyian dari Ananda Harpa dengan lagu “Dawai”, dan tarian “Tamang Pung Kisah”, mewarnai anjangsana.

Rombongan juga mengunjungi ruang kerajinan SLB Angkasa Lanud Sulaiman dan cara membatik Teknik Ekoprint dengan menggunakan daun, serta hasil kreasi anak-anak SLB berupa selendang, kain, tas, dan karya lainnya. ***

Komentari

Berita Terkait

Puting Beliung Terjang Dua Kampung, Puluhan Rumah Rusak Parah
Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga, Jalur Samarang Macet Parah
RAFI 2025 Trafik Data Telkomsel Meningkat 15 Persen
KDM Beri Stimulus Siska Lantik Ketua TPKK se-Jabar
Erwin Serahkan Bantuan Untuk Ratusan Masjid di Kota Bandung
Targetkan 700 KBS, Wakil Wali Kota Ingatkan Camat dan Lurah
FAGAR Garut Tuntut Kemenpan-RB Cabut SE
Forum PPPK Garut Tuntut Pengangkatan ASN

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:05 WIB

Puting Beliung Terjang Dua Kampung, Puluhan Rumah Rusak Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:48 WIB

Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga, Jalur Samarang Macet Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:30 WIB

RAFI 2025 Trafik Data Telkomsel Meningkat 15 Persen

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:53 WIB

KDM Beri Stimulus Siska Lantik Ketua TPKK se-Jabar

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:20 WIB

Erwin Serahkan Bantuan Untuk Ratusan Masjid di Kota Bandung

Berita Terbaru

FEATURED

RAFI 2025 Trafik Data Telkomsel Meningkat 15 Persen

Kamis, 13 Mar 2025 - 21:30 WIB

FEATURED

KDM Beri Stimulus Siska Lantik Ketua TPKK se-Jabar

Kamis, 13 Mar 2025 - 14:53 WIB

FEATURED

Erwin Serahkan Bantuan Untuk Ratusan Masjid di Kota Bandung

Kamis, 13 Mar 2025 - 14:20 WIB