PWI Sedang Tidak Baik-Baik Saja, Zulmansyah Apresiasi IKWI

- Penulis

Sabtu, 8 Februari 2025 - 16:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PEKANBARU, PelitaJabar – Ketua Umum PWI Zulmansyah Sekedang mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota IKWI, yang selama ini terus mendukung para suami melaksanakan tugasnya sebagai wartawan.

“Banyak pepatah kita dengar, suami yang hebat karena istrinya hebat. Karena dukungan ibu-ibu, kami para wartawan bisa fokus menjalankan profesi sebagai wartawan,” beber Zulmansyah disela Silaturahmi Nasional dan Konsolidasi Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jumat 7 Pebruari 2025 di Ballroom Sultan Hotel Mutiara Merdeka, Pekanbaru.

Diakui, kondisi PWI saat ini sedang tidak baik-baik saja. Kepada seluruh Anggota IKWI yang hadir, Zulmansyah menceritakan singkat awal permasalahan di tubuh PWI hingga dirinya ditunjuk menjadi Ketua Umum PWI.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dalam kesempatan yang baik ini, saya berharap Ibu-ibu merumuskan keputusan yang tepat, demi kebaikan PWI dan IKWI ke depannya,” harap Zulmansyah.

Sementara Ketua Bidang Organisasi IKWI Pusat Rabiatun Drakel, merasa terhormat karena sudah direkomendasikan Ketua Umum PWI untuk menyelesaikan dilema yang ada di tubuh PWI.

“Saya berjanji akan menyelesaikan tugas yang dibebankan Ketua Umum PWI, untuk memilih Plt Ketua IKWI pusat,” pungkasnya.

Diskusi dipandu Ketua IKWI Riau Fathia Ulfa berjalan lancar. Adapun hasil diskusi, Indah Kirana Atal S. Depari ditunjuk sebagai Plt Ketua IKWI Pusat.

Mengangkat tema “Membangun Kebersamaan, Meningkatkan Kualitas”, hadir anggota IKWI dari berbagai Provinsi termasuk Jawa Barat yang dihadiri oleh Ketua IKWI Jawa Barat Jiean Ajiyanpi Novalia dan Sekretaris IKWI Jawa Barat Rika Rachmawati. ***

Komentari

Berita Terkait

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA
Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu
Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin
Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025
Uji Tabrak TIGGO 9 Kecepatan 50KM/Jam, Hasilnya Luar Biasa
Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama
bank bjb Perkuat Sinergi dengan Pemkab Kuningan Lewat Pinjaman Daerah
Dadi Ahmad Roswandi Nakhodai IKASMANTIKA 2025–2030

Berita Terkait

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:36 WIB

Cetak Advokat Handal, DPD FERARI Jabar dan STAI Siliwangi Gelar PKPA

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:32 WIB

Penutupan AAYF 2025, Farhan Sebut Bandung Adalah Kota dengan Ragam Budaya Berkumpul dan Bersatu

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:21 WIB

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:08 WIB

Malaysia Hingga India Hadiri Pembukaan Asia Africa Festival 2025

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 20:11 WIB

Keren, Karya Kriya Tekstil dan Fashion Tel-U Pernah Kolab Bareng Desainer Ternama

Berita Terbaru

Wali Kota Bandung saat meninjau Pasar Seni ITB. PJ/Dok

FEATURED

Vakum 11 Tahun, Farhan Harap Pasar Seni ITB Jadi Agenda Rutin

Senin, 20 Okt 2025 - 17:21 WIB