Atlet Persambi Petik Pengalaman di Event ‘World Youth and Junior Sambo Championship’

- Penulis

Rabu, 8 Oktober 2025 - 14:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para atlet Sambo Jabar yang turun di Kejuaraan Dunia World Youth & Junior Sambo

Para atlet Sambo Jabar yang turun di Kejuaraan Dunia World Youth & Junior Sambo" Championship" 2025. PJ/Joel

BANDUNG, PelitaJabar  – Para atlet sambo Jawa Barat memetik pengalaman berharga di ajang “World Youth & Junior Sambo” Championship” yang berlangsung di JSI Megamendung, Bogor.

Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Sambo Indonesia (Persambi) Jawa Barat Irpan Akmal, MPd menyebutkan, pada Kejuaraan dunia itu Jawa Barat mengikutsertakan 8 atlet didamping seorng pelatih.

“Dari awal kita memang tidak memasang target, karena kita tahu lawan-lawan yang akan dihadapi cukup tangguh,” kata Irpan menjawab PJ Rabu 8 Oktober 2025.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Karena pihaknya tak ingin membebani para atlet.

“Selaku Ketua Umum Sambo Jabar tidak mau membebani target. Kami hanya berharap anak-anak bisa masuk pada babak ke-2 saja,” kata Bang Irpan.

Tercatat 34 negara peserta turut ambil bagian pada Kejuaraan dunia sambo itu. Rata-rata dari negara Eropa Timur pecahan Soviet.

Secara tehnik diakui, para atlet luar memiliki kelebihan signifikan.

“Bagi atlet Sambo Jawa Barat, ini merupakan motivasi mereka. Paling tidak menambah jam terbang dan pengalaman bertanding para atlet di kancah Internasional,” ucap Bang Irpan.

Pada Kejuaraan Dunia Sambo yang berlangsung 3 -5 Oktober lalu itu, atlet Jabar kalah di babak pertama .

“Tapi secara teknik bantingan para atlit Jabar dapat memimpin poin. Hanya kalah saat detik-detik terakhir dengan patahan tangan, itu saja. Jadi memang harus ditingkatkan jam terbang mereka di level-level pertandingan Internasional ini,” paparnya.

Para atlet yang ikut Kejuaraan dunia Sambo itu, dipastikan menjadi tim PON Beladiri di Kudus 11- 26 Oktober 2025.

“Mereka adalah Shaqia, Ginaya, Giancarla, Rizki, M reivan, Reihan, Rafi dan Lionel didampingi pelatih Yusni Yohan,” pungkasnya. Joel

Komentari

Berita Terkait

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb
Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi
Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric
Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih
KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI
Ini Kata Sucipto Kenapa Musprov PSTI Jabar Tetap Berlangsung
Daop 2 Bandung Lakukan Normalisasi Operasional, Batalkan 3 Perjalanan KA
Dongkrak Ekonomi Masyarakat, YBM BRILiaN Gagas Program MIGP

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:49 WIB

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:14 WIB

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:48 WIB

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:23 WIB

Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:37 WIB

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Berita Terbaru

Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih. PJ/Dok

FEATURED

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Jan 2026 - 21:14 WIB

bjb Tandamata unggul 3-0 melawan Medan Falcon. PJ/Dok

FEATURED

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Jan 2026 - 20:48 WIB

Ir. Andrian Tejakusuma saat menjadi pembicara kegiatan KONI Kota Tasikmalaya. PJ/Joel

FEATURED

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Selasa, 20 Jan 2026 - 08:37 WIB