Cabor Bulutangkis Gelar BK Porprov di GOR Bikasoga

- Penulis

Kamis, 9 Desember 2021 - 11:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jawa Barat akan melaksanakan Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV tahun 2021.

Menurut Ketua Harian Pengurus Provinsi (Pengprov) PBSI Jawa Barat Gianto Hartono, SE pelaksanaan.BK direncanakan berlangsung mulai 14 hingga 17 Desember di GOR Bikasoga, Buahbatu Bandung.

‘Insya Allah rencana BK ini sudah matang, undian dilaksanakan tanggal 11 Desember. Sedangkan untuk Technical meeting dilaksanakan tanggal 13 Desember di lantai 3 Gedung KONI Jabar,’ jelas Gianto kepada PJ Kamis 9 Desember 2021.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sekretaris Umum KONI Jawa Barat ini melanjutkan, semua atlet dari Pengcab PBSI Kabupaten dan Kota Se-Jawa Barat akan turun dalam BK Porprov yang merupakan peerebutan tiket menuju Porprov XIV sesungguhnya tahun 2022.

‘Hanya ada beberapa daerah yang tidak mengirimkan atletnya dengan alasan yang berbeda-beda. Hal itu tidak.mengurangi keseriusan kita dalam menggelar BK. Kabupaten Pangandaran, Kota Banjar dan Kota Cirebon tidak mengirimkan atletnya,’ kata Gianto,

Dikatatakan BK hanya mempertandingkan beregu saja. Beregu putra terdiri dari 8 atlet dan beregu putri terdiri dari 5 atlet.

‘Beregu putra yang mengikuti BK Porprov adalah 24 Kabupaten dan Kota. Sedangkan beregu putri BK Porprov diikuti 23 Kota dan Kabupaten,’ papar Gianto.

Diharapkan dari pelaksanaan BK ini dapat bermunculan bibit potensial menjadi aset Jawa Barat dan Nasional.

Data yang diperoleh Pj dari kepala kesekretariatan Pengprov PBSI Jabar Ujang Usep, bahwa Kabupaten Subang hanya mengirimkan tim putra saja.

‘Kalau Kota Cirebon tidak mengirimkan atlet karena nanti sebagai tuan rumah penyelenggara Cabang Olahraga (Cabor) bulutangkis Porprov XIV tahun 2022. Jadi otomatis lolos BK,’ pungkas Ujang. Joel

Komentari

Berita Terkait

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival
Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik
Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh
Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung
Besok Mendukbangga Luncurkan GATI
Buka Kompetisi Farhan Contohkan Perjuangan Persib
Hanya 1 Hari Hakim Bacakan Penetapan, MT Harap Hakim Punya Nurani
UNPAS Tawarkan 12 Jalur Masuk PMB 2025

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 12:10 WIB

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 April 2025 - 07:08 WIB

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 April 2025 - 06:58 WIB

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 April 2025 - 06:46 WIB

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Minggu, 20 April 2025 - 23:46 WIB

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Berita Terbaru

FEATURED

Pesan Dankodiklatau di Upacara Latihan Survival

Selasa, 22 Apr 2025 - 12:10 WIB

FEATURED

Asmul Dorong Bandung Jadi Pusat Tenaga Pendidik

Selasa, 22 Apr 2025 - 07:08 WIB

FEATURED

Andri & H Sutaya Tinjau Banjir Gumuruh

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:58 WIB

FEATURED

Toni Dukung Bandung Nyaah Ka Indung

Selasa, 22 Apr 2025 - 06:46 WIB

DAERAH

Besok Mendukbangga Luncurkan GATI

Minggu, 20 Apr 2025 - 23:46 WIB