BANDUNG, PelitaJabar — Bertepatan HUT Bhayangkara ke 73, Polrestabes Bandung menerbitkan SIM gratis bagi warga kota Bandung.
Dalam tes pemohon SIM, ada enam pemohon yang memiliki tanggal lahir 1 Juli bertepatan dengan HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019.
Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Agung Reza mengatakan program ini dikhususkan bagi masyarakat yang memiliki tanggal lahir 1 Juli.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Penerbitan SIM Gratis ini merupakan kebijakan Kapolrestabes Bandung, untuk masyarakat kota Bandung,”jelasnya.
Kasatlantas menambahkan, dari enam warga masyarakat yang mengajukan permohonan penerbitan SIM, Satlantas Polrestabes Bandung menetapkan dua warga kota Bandung lulus dalam permohonan SIM gratis ini.
“Warga yang mengajukan permohonan SIM gratis ini mengikuti serangkaian tes mendapatkan SIM, hanya saja untuk pembayaran ke negara digratiskan,” ujarnya.
Dua warga yang mendapat Sim Gratis, yakni Dian Yulianti dan Een Rohaeni mengaku senang atas pemberian SIM gratis ini.
“Terima kasih kepada pak Kapolrestabes Bandung,semoga program nya diterima masyarakat kota Bandung,” jelas Dian usai tes mendapatkan SIM gratis, Senin (1/7) di lapangan satlantas Polrestabes Bandung.
Dian mengetahui informasi adanya SIM gratis, dari media sosial.
“Saya memang niat memperpanjan SIM, tahu dari media sosial ada permohonan SIM gratis di Polrestabes Bandung,” jelas Dian.
Een juga berterimakasih dengan adanya program ini. “Semoga Polri tetap jaya, terima kasih SIM gratisnya,” papar Een. Rief