BANDUNG, PelitaJabar – Dua kandidat bersaing memperebutkan posisi Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Jawa Barat periode 2019-2023 pada Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) 6-7 Desember ini di Kota Cirebon.
Kedua calon tersebut adalah Insan Budiman dan Djati Pranoto. Insan yang juga petahana mengaku sudah mengantongi 21 suara sah dari Pengutus Cabang (Pengcab) FPTI Kota dan Kabuoaten di Jawa Barat. Sementara Djati merupakan mantan atlet Nasional Panjat Tebing Nasional.
“Keinginan saya maju kembali bukan dorongan pribadi, tapi permintaan dan dukungan Kabupaten dan Kota di Jawa Barat. Ini yang membuat saya mantap untuk memimpin kembali olahraga alam ini,” ucap Insan Jumat (6/12/2019.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Terpanggilnyan pria berkepala plontos itu sebagai ketua umum FPTI Jabar, bukan ego sentris, namun didasari kecintaannya terhadap olahraga panjat tebing.
“Begitu masuk ke dunia ini saya respon banget. Di panjat tebing persaudaraan dan kekeluargaan sangat kental. Saya seolah-olah tidak merasa sebagai ketua umum ketika berbaur dengan teman-teman komunitas panjat tebing. Semua mencair saat berada ditengah-tengah mereka,” tambahnya.
Jika terpilih, dia berjanji akan menitikberatkan pada pola pembinaan dan menggali potensi atlet berkualitas.
“Saya yakin masih.banyak tugas yang belum tertuntaskan di periode pertama. Ini harus saya tuntaskan. Saya berharap kerjasama dengan teman-teman pengurus lain untuk peningkatan prestasi olahraga panjat tebing Jabar di mata Nasional dan Internasional,” pungkasnya.
Sementara, Djati Pranoto merasa dirinya harus turun gunung untuk memperbaiki organisasi FPTI Jawa Barat.

“Teman-teman meminta adanya perubahan, satu kata, mereka minta saya maju pada Musyawarah Provinsi (Musorprov) FPTI kali ini dan kembalikan ke marwahnya,” kata Djati.
Djati yang juga mantan Ketua FPTI Jabar periode 2001-2005 ini mengaku tidak hanya mendapat dukungan dari Pengcab FPTI Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat, namun pengusaha yang juga komunitas panjat tebing Jabar turut mendorongnya.
Pengcab FPTI Kabupaten Bogor Deni Nurdiana, pengusung Djati mengatakan, FPTI Kabupaten Bekasi, Kota Sukabumi dan Kabupaten serta Kota Tasikmalaya, siap mendukung Djati memenuhi persyaratan lima Pengcab maju sebagai calon.
“Kita dukung Kang Djati. Panjat tebing saat ini butuh figur kebapakan seperti beliau. Makanya kami dan beberapa Pengcab dan juga para atlet minta kang Djati turun gunung membenahi prestasi dan organisasi FPTI Jawa Barat,” tutupnya. Joel