M. Misbah, Manajer Tim Judo Pelatda Peparnas Senang Melihat Atlet Kompak

- Penulis

Minggu, 17 September 2023 - 11:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Garapan tangan dingin manejer yang satu ini sangat ditunggu-tunggu. Sudah teruji dan kemampuannya telah dibuktikan sejak dipercaya menjabat Ketua Umum NPC Kabupaten Bogor.

Adalah M. Misbah yang saat ini dipercaya Ketua Umum NPCI Jawa Barat Supriatna Gumilar sebagai manejer cabang olahraga (Cabor) judo.

Selama pelaksanaan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Pekan Paralympik Nasional (Peparnas) XVII 2024 di Bandung, M. Misba selalu mendampingi para atlet judo Jabar.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Bagi saya ini tantangan dan kepercayaan yang mesti dijalani. Kepercayaan pak Ketua ini (Kang Supri) mutlak bagi saya untuk dilakoni serius. Makanya bolak-balik Bogor ke Bandung serasa dekat karena saking semangatnya untuk menjalani kepercayaan ini,” ucap M. Misbah saat dihubungi PJ Sabtu 16 September 2023.

Dikatakan, dirinya mendapat kepuasan bathin yang luar biasa begitu mendampingi para atlet judo berlatih dan berlanjut dengan dialog selesai latihan.

“Selama latihan di Pelatda, saya melihat performance para atlet bagus dan meningkat, baik, fisik, tehnik mau pun mental mereka. Karena memang selama hampir 2 bulan ini anak-anak fokus pada latihan. Mereka menjalankan latihan sesuai program dan arahan para pelatih. Saya sangat senang melihatnya. Kita semua kompak,” ucap M Misbah.

Saat ini atlet cabor judo sementara berjumlah 20 orang yang dibagi dalam dua tim. Tim pertama berjumlah 12 atlet dan tim kedua 8 atlet.

“Kelas yang ada saat ini adalah J2, diantaranya 48 kg, 63 kg, 66 kg, 73 kg serta 90 kg. Juga ada nomor J1. Kita juga masih berpeluang banyak di kelas-kelas lainnya. Tapi kita masih menunggu Technical Hand Book (THB). Karena di Peparnas Papua lalu, J1 dan K2 dan mix juga dipertandingkan,” paparnya.

Para atlet judo Pelatda Peparnas kali ini adalah gabungan atlet juara di Peparnas Papua lalu dan para juara di Peparda Bekasi 2022 lalu.Judo

Soal dukungan yang didapat selama menjalani Pelatda dari NPCI Jabar, diyakini M. Misbah tidak ada yang kurang.

“Dukungan dan perhatian pak Supri sangat baik dan tak ada yang kurang. Anak-anak judo mah gak neko-neko. Karena saya yakinkan bahwa perhatian dan dukungan NPCI Jabar pasti. Jadi fokus mereka mah latihan latihan dan latihan,” ucapnya.

Para atlet judo yang di Pelatda masih akan menjalani fase promosi dan degradasi.

“Tim tehnis dan Binpres NPCI Jabar masih akan melakukan tes atau seleksi dan itu berlaku pada semua Cabor Pelatda. Sesuai rencana sekitar akhir Desember 2023 dan April 2024 akan dilaksanan tes atau seleksi. Seleksi dilakukan untuk memberi kesempatan pada atlet potensial yang belum bergabung,” tegasnya. Joel

Komentari

Berita Terkait

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang
Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan
Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback
Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung
Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat
Ketum KONI Jabar Kukuhkan Komisi & Tim Keabsahan Porprov XV 2026
Panglima TNI Sambut Presiden Usai Lawatan ke Timur Tengah
Pelanggar Buang Sampah Terpantau CCTV

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:53 WIB

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 April 2025 - 11:58 WIB

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 April 2025 - 11:31 WIB

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 April 2025 - 09:31 WIB

Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung

Rabu, 16 April 2025 - 17:39 WIB

Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat

Berita Terbaru

FEATURED

BRI RO Bandung Bantu Buku Bacaan Untuk SDN 1 Sagalaherang

Kamis, 17 Apr 2025 - 16:53 WIB

FEATURED

Langkah Pemkot Bandung Sekolah Swasta Tetap Bertahan

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:58 WIB

FEATURED

Bundling XL iPhone 16 Dapat Kuota Gratis Setahun & Cashback

Kamis, 17 Apr 2025 - 11:31 WIB

FEATURED

Ada Apa Nih Wali Kota se Indonesia Ngumpul di Bandung

Kamis, 17 Apr 2025 - 09:31 WIB

FEATURED

Denny Susanto Minta Ketua PSSI Yogyakarta Dihukum Berat

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:39 WIB