BANDUNG, PelitaJabar – Sudah diduga sebelumnya Rudi Kadarisman akhirnya kembali menjadi Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) POBSI Jawa Barat periode 2023 – 2027.
Rudi yang sangat familiar ini terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) Selasa 14 Februari di KONI Jabar Aula Jabar Kahiji Jalan Padjajaran No.37 A Bandung.
‘Saya sangat terharu sekali ketika kita melaporkan pertanggung jawaban program, anggaran dan lainnya. Saya sangat sangat bersyukur semua menerima. Sampai terpilih lagi secara aklamasi. Terimakasih teman-teman atas amanah dan kepercayaannya,’ kata Rudi terbata-bata.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Bagi dia terpilih dan menang dalam kontestasi pemilihan Ketua Umum POBSI Jabar bukan hanya euforia belaka.
‘Ke depan saya bersama skuad lainnya bertekad untuk membawa Jabar “hattrick” pada PON XXI 2024 di Sumut-Aceh,’ tegas Rudi.
Selain pembinaan, dirinya akan fokus kepada teknis pelatihan, komunikasi dengan semua sektor termasuk atlet dan pelatih.
‘Targetnya ingin mempertahankan minimal seperti PON Papua lalu, 3 medali emas, 3 perak dan 3 medali perunggu. Tapi kami pun akan berupaya sekuat tenaga untuk dapat meningkatkan menjadi 4 emas, 4 perak dan 4 perunggu di PON Sumut-Aceh nanti,’ harapnya.
Ditanya bagaimana meningkatkan prestasi di PON XXI/2024 mendatang, Rudi menyebutkan akan merekrut sumber daya manusia yang produktif dan handal.
‘Saya hanya ingin pengurus nantinya yang benar-benar mau bekerja tanpa kepentingan lain. Selain hanya untuk atlet, pelatih dan nama Jabar untuk merebut hattrick di PON,’ katanya.
Rudi mengakui bahwa pada periode pertama lalu menyisakan persoalan organisasi dan pembinaan yang harus dievaluasi untuk kepengurusan dan keprestasian mendatang agar lebih baik.
Tak lupa dia mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana, Subarni, Bu Lia, Deni, Nurul, Edi, Agam, Acong, Jon Paul dan lain-lain.
‘Terimakasih untuk semua panitia yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu. I Love You Full,’ ucap Rudi.
Musorprov dibuka Ketua Umum KONI Jawa Barat Dr.M Budiana dan ditutup Sekretaris Jenderal (Sekjen) PB. POBSI Pusat Robby Suarly. Joel