BANDUNG, PelitaJabar – Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI. Purn Marciano Norman mengajak KONI KONI di Provinsin lain untuk melakukan pembinaan olahraga seperti di Jawa Barat.
‘Saya yakin kalau provinsi-provinsi lainnya melakukan pembinaan olahraganya seperti di Jawa Barat, impian kita untuk setiap Olimpiade peringkat selalu naik, itu bukan hanya mimpi kosong, itu akan terjadi menjadi kenyataan,’ papar Marciano, saat kunjungan kerja di KONI Jabar Kamis 20 Oktober 2022.
Mantan Jenderal bintang 3 dari Marinir ini juga banyak bukti, Jabar dijadikan contoh dalam membina cabang olahraga berikut dengan keberhasilan cabang olahraga itu dalam berbagai event Nasional.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
‘Terimakasih untuk pak Ahmad Ketua Umum dan Ketua Harian beserta jajarannya dan pengurus cabang olahraga provinsi yang ada,’ ucap Marciano.
Dirinya juga menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya pada KONI Jawa Barat.
‘Ada dua hal yang saya lakukan. Pertama, tentunya selaku Ketua Umum KONI Pusat saya memberikan penghargaan dan apresiasi yang tinggi atas capaian Ketua Umum KONI Jawa Barat Bapak Ahmad Saefudin dan jajaran pengurusnya,’ tambahnya.
Selama Pekan Olahraga Nasional, Jawa Barat bisa berprestasi luar biasa dan sangat membanggakan.
‘Menjadi juara umum itu bukan pekerjaan satu atau dua hari. Itu pekerjaan yang berkesinambungan dan berkelanjutan dengan satu srategi yang tepat. Bagaimana pembinaan olahraga prestasi olahraga Jawa Barat itu dilakukan dan hasilnya adalah juara umum di dua kali PON,’ ujarnya.
Saat ini yang tak kalah membanggakan adalah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan digelar di sembilan Kabupaten dan Kota se-Jawa Barat.
“Ada satu perubaha dari Porprov Porprov sebelumnya. Yang lalu adalah dikonsentrasikan disatu tempat. Waktu itu di Kabupaten Bogor dan Kabupaten Bekasi. Yang mana pada sisi pendanaanya sangat besar dan berat untuk yang jadi tuan rumah. Tetapi sekarang disebar di sembilan Kabupaten dan Kota dan masih ada yang disebar lagi. Sehingga saya yakin penyelenggaraannya akan lebih baik. Dan ini menguntungkan untuk pembinaan olahraga prestasi,’ jelasnya.
Ketua Umum KONI Jawa Barat H.Ahmad Saefudin mengatakan sangat bangga atas kedatangan Ketua Umum KONI Pusat.
‘Kedatangan beliau sebuah kebanggan dan kehormatan bagi KONI Jawa Barat. Banyak hal positif yang kami dapatkan atas kunjungan dan arahan pak Marciano,’ kata Ahmad.
Dirinya berharap, jajaran pengurusnya dapat memetik berbagai arahan positif tersebut khususnya dalam penyelenggaraan Porprov. Joel