Maybank Race, Ajak Pelari Pahami Pentingnya Fleksibilitas dan Mobilitas

- Penulis

Jumat, 17 Juni 2022 - 19:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, PelitaJabar – PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. (Maybank Indonesia) akan mennggelar Maybank Marathon pada 28 Agustus 2022 dengan titik start di Bali Safari & Marine Park, Gianyar Bali.

Maybank Marathon merupakan satu-satunya event marathon di Indonesia yang memperoleh sertifikasi dari Badan Atletik Dunia, World Athletics, dikenal sebagai International Association of Athletics Federations (IAAF).

Sejak 2020, Maybank Marathon telah menjadi event marathon pertama dan satu-satunya di Indonesia yang menyandang label, Elite Label Road Race dari World Athletics.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di samping itu, Maybank Marathon juga merupakan satu-satunya event marathon di tanah air yang masuk ke dalam kalender World Athletics dan Association of International Marathons and Distance Races (AIMS) untuk kategori major road running event.

Menjelang lomba marathon, Maybank Marathon menggelar kegiatan latihan mingguan bertajuk Road to Maybank Marathon.

Serangkaian program pelatihan dan sharing pengetahuan berlangsung selama 12 minggu sejak 22 Mei 2022 hingga minggu kedua Agustus 2022.

Selain di Jakarta, Road to Maybank Marathon juga tengah berlangsung di Pontianak dan akan hadir di Medan, Bandung, Surabaya, Makassar dan Bali, melibatkan sekitar 25 komunitas lari.

Andree Sipahutar, Course Instructor, Cardea Academy, salah satu pembicara dari Cardea Physiotherapy & Pilates memaparkan, latihan terpadu dengan melatih the running economy yang terbagi menjadi dua komponen besar, yaitu latihan fleksibilitas dan mobilitas.

‘Keduanya merupakan latihan fisik pokok berkesinambungan, sehingga patut diperhatikan serta terus dilatih guna meningkatkan kedinamisan otot dan persendian,’ ucap Andree di kick off Road to Maybank Marathon, belum lama ini.

Dikatakan, jadwal latihan dan intensitas olahraga yang terus bertambah seiring mendekatnya ajang marathon, harus berdasarkan kondisi fisik para pelari setiap harinya, agar tidak mengalami over-workout yang dapat menyebabkan exhaustion.

Informasi lebih lanjut perihal Maybank Marathon 2022 di Bali, dapat mengunjungi situs https://www.maybank.co.id/Maybank-Marathon. ***

Komentari

Berita Terkait

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb
Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi
Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric
Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih
KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI
Ini Kata Sucipto Kenapa Musprov PSTI Jabar Tetap Berlangsung
Daop 2 Bandung Lakukan Normalisasi Operasional, Batalkan 3 Perjalanan KA
Dongkrak Ekonomi Masyarakat, YBM BRILiaN Gagas Program MIGP

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:49 WIB

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:14 WIB

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:48 WIB

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:23 WIB

Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:37 WIB

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Berita Terbaru

Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih. PJ/Dok

FEATURED

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Jan 2026 - 21:14 WIB

bjb Tandamata unggul 3-0 melawan Medan Falcon. PJ/Dok

FEATURED

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Jan 2026 - 20:48 WIB

Ir. Andrian Tejakusuma saat menjadi pembicara kegiatan KONI Kota Tasikmalaya. PJ/Joel

FEATURED

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Selasa, 20 Jan 2026 - 08:37 WIB