BANDUNG, PelitaJabar – Tujuh atlet silat yang tergabung dalam Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) PON XX Jabar berangkat ibadah Umroh ke tanah Suci Mekah.
Menurut pelatih kepala tim silat Pelatda PON Jabar Ferry Hendarsin ketujuh atlet silat tersebut berangkat umroh memenuhi undangan dari Uztad Adi Hidayat LC.
“Infonya semua atlet peraih emas Asean Games 2018 lalu dari Indonesia diberangkatkan umroh oleh beliau (uztad Adi Hidayat). Jadi memang bukan atlet silat saja. Mereka sudah berangkat tanggal 10 Januari kemarin,” kata Ferry kepada PJ di sekretariat KONI Jabar Senin (13/1).
Ke – tujuh atlet tersebut adalah Nunu Nugraha , Asep Yuldan, Anggi Faisal (silat regu), Wewei Wita, Hanifan Yudani, Lutfi dan Pramunidita.
Sebelumnya kata Ferry para pesilat ini juga sudah mendapatkann “bonus” ibadah umroh dari Wakil Presiden sebelumnya pak Yusup Kalla selaku ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI).
Sebagai pelatih lanjut Ferry yang juga anggota Bidang Pembinaan Prestasi (Binpres) KONI Jabar, dirinya sangat menyambut baik pemberian hadiah ibadah umroh bagi para atlet berprestasi.
“Jadi tidak hanya raga mereka yang sehat dan berprestasi tapi jiwa atau psikologisnya para atlet juga harus diisi dan juara dimata agama yang mereka imani yaitu agama Islam,” ucap Ferry.
Kepada para atlet yang berangkat umroh Ferry mengharapkan agar dapat menyamngaikan doa doa kepada Allah SWT untuk keberhasilan Jawa Barat nanti di ajang PON di Papua.
“Ketika mereka berangkat umroh tidak ada yang lain yang saya pesan yaitu hanya minta di doakan agar Jawa Barat dapat mewujudkan prestasi mempertahankan juara umum pada PON di Papua. Kan biasanya doa di tanah suci sangat mustajab,” ucap Ferry, seraya berharap pemerintah provinsi juga bisa memberangkatkan para atlet dan pelatih Jabar berprestasi di PON nanti. Joel