BANDUNG, PelitaJabar – Setelah membagikan ratusan paket sembako ke beberapa kecamatan di Kota Bandung Rabu (03/03/2021), sedikitnya 10 anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bandung hari ini Kamis (04/03/2021) kembali melakukan donor darah di PMI Kota Bandung.
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) bertemakan “Bangkit dari Pandemi, Pers sebagai Akselerator Perubahan.”
Ketua PWI Kota Bandung Hardiyansyah mengungkapkan, dibandingkan tahun lalu, peserta donor darah menurun.
“Tahun 2020 lalu, lebih banyak sekitar 30-40 anggota. Nah, kalau hari ini, ada 10 orang yang lolos dari 30 yang hadir,” papar Andhy, sapaan akrabnya kepada PJ, disela kegiatan di PMI Kota Bandung Jl Aceh Bandung.
Beberapa peserta yang tidak lolos dikarenakan tensi darah yang tinggi dan juga darah rendah.
“Ada juga yang masih dalam proses penyembuhan, jadi tidak bisa diikutsertakan untuk donor,” tegasnya.
Disinggung rangkaian kegiatan sosial, PWI Kota Bandung setiap tahunnya memiliki agenda termasuk saat peringatan HPN 2021.
“Kemarin kita membagikan sembako di tiga kecamatan di Kota Bandung. Sedangkan donor darah ini merupakan yang kedua kalinya setelah tahun lalu,” pungkasnya. Rls