Sebut Budiana Pekerja Keras, Iwan Bule Harap Jabar Juara PON XXI

- Penulis

Kamis, 2 Maret 2023 - 10:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Budiana adalah tipikal pekerja keras. Kalau sudah mengerjakan sesuatu pasti harus tuntas dan tidak mau setengah-setengah.

‘Beliau sahabat saya. Saya sempat diskusi untuk kemajuan olahraga Jawa Barat, dan saya sempat juga dijelaskan kekuatan atlet Jabar saat ini menghadapi PON. Saya kan orang Jawa Barat. Jadinya harus tahu bagaimana kesiapan KONI Jabar pimpinan pak Budiana ini,’ kata Komjen Pol (Purn) Dr. Ahmad Iriawan, yang akrab disapa Iwan Bule saat berkunjung ke kantor KONI Jawa Barat Jalan Padjajaran No 37 A Bandung Rabu 1 Maret 2023.

PON XXI 2024 akan dilaksanakan di dua tempat Sumut dan Aceh. Oleh karena itu katanya dia berharap dan akan bangga jika nanti yang juara umum adalah Jawa Barat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

‘Saya kan juga pernah menjadi ketua Umum Perbakin Jabar. Saya bersyukur bisa mengunjungi KONI Jabar dan melihat bagaimana perkembangannya. Saya baru ada waktu dan sempatkan hadir walau pun saya masih staf ahli di wakil presiden. Jadi ada waktu saya pulang ke kampung halaman,’ cerita Iwan Bule.

Tidak ada kata lain sebut mantan Ketua Umum PSSI ini, dirinya berharap Jabar di PON XXI Juara Umum lagi.

‘Yakin juara umum. Karena Jabar memiliki potensi atletnya yang sangat bagus. Insya Allah dengan gaya kepemimpinannya pak Budiana dan dibantu ketua harian pak Arief dan pengurus lainnya, Jabar akan tetap juara umum,’ tambahnya.

Sementara Ketua Umum KONI Jabar Dr. H. M Budiana, mengatakan, kedatangan Iwan Bule adalah sebagai anggota Dewan Kehormatan KONI Jabar.

‘Beliau salah satu anggota Dewan Kehormatan di KONI Jabar yang diketuai Prof. DR. H.M Didi Turmuzi, saat kami dilantik, beliau tidak datang karena kesibukkannya. Jadi sekarang membayarnya dengan mengunjungi KONI,’ kata Budiana.

Iwan Bule menyampaikan rasa bangga dengan kepengurusan KONI sekarang.

‘Kang Iwan juga mendokan untuk kami pengurus agar dapat membawa Jabar kembali Juara Umum. Kepada Kang Iwan kami juga jelaskan peta pemenangan kita secara umum dan peluang untuk juara umum,’ pungkasnya, Joel

Komentari

Berita Terkait

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor
Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus
Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan
Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas
BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji
Timnas Atur Strategi di ASEAN U-23 Championship Mandiri Cup 2025
Penyalahgunaan Narkoba Mengkhawatirkan Ratusan ASN Bapenda Ikuti Deteksi Dini
Tercatat 171 Ribu Lebih Pelanggan KA Selama Libur Sekolah

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 19:24 WIB

Lahirkan Atlet Hebat Farhan Dukung Uji Kompetensi Pelatih Cabor

Sabtu, 12 Juli 2025 - 18:32 WIB

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Juli 2025 - 17:54 WIB

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:25 WIB

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Kamis, 10 Juli 2025 - 20:08 WIB

BLIST Dinilai Mampu Entaskan Kemiskinan, Pengamat Perlu Dikaji

Berita Terbaru

FEATURED

Ribuan Pegawai BKKBN di Gembleng Kopassus

Sabtu, 12 Jul 2025 - 18:32 WIB

DAERAH

Rusak Parah, Warga Cibuyut Desa Lewo Garut Perbaiki Jalan

Sabtu, 12 Jul 2025 - 17:54 WIB

DAERAH

Senyuman Santri Yatim Saat Menerima Bantuan Baznas

Jumat, 11 Jul 2025 - 16:25 WIB