BANDUNG, PelitaJabar – National Paralympik Committe Indonesia (NPCI) Jawa Barat berkeinginan membangun kantor sekretariatan di sekitar kompleks olahraga Arcamanik, Bandung.
‘Rencana ini sudah lama, InshaAllah semoga tahun ini dapat terealisasi. Secara lisan saya sudah pernah sampaikan pada pak Kadispora Jabar pak Asep Sukmana sangat antusias dan menyambut baik,’ jelas Ketua Umum NPCI Jabar Supriatna Gumilar di sela Rakerda NPCI Jabar Selasa 29 Maret 2022.
Karena itu, pihaknya masih menunggu follow-up dari Kadisorda terkait pembangunan kantor NPCI Jabar.
Pria yang akrab disapa Kang Supri ini berharap, jika Pemerintah Provinsi Jawa Barat berkenan menghibahkan tanah kepada NPCI Jabar, sehingga anggaran yang sudah dimiliki NPCI Jabar sebesar Rp. 4 Milyar nantinya dapat digunakan untuk membangun kantor.
‘Kita sudah punya Rp. 4 milyar. Kami akan mengajukan permohonan kepada Pemprov Jabar untuk diberikan tanah secara hibah di sekitar komplek olahraga Arcamanik ini, mudah-mudahan Pemprov memberikannya,’ harapnya.
Sementara sekretaris Umum NPCI Jabar Agung Fajar Bayu Ajie mengungkapkan, selama ini kantor yang ditempati NPCI Jabar menyewa kepada Disorda Jabar.
‘Kantor yang kita tempati sekarang menyewa kepada Disorda Jabar Rp. 6,5 juta perbulan, dan sudah berlangsung kurang lebih 2 tahun,’ pungkasnya. Joel