BANDUNG, PelitaJabar – Genderang perang segera ditabuh. Ratusan kontingen Jawa Barat sudah berada ditanah Papua guna mengikuti Pekan Paralympik Nasional (Peparnas) XVI 2021.
Sukses yang diraih KONI Jawa Barat, sekaligus mempertahankan gelar Juara umum pada Pekan Olahraga Nasional (PON), membuat tim Peparnas Jabar seperti tak bisa tidur nyenyak.
‘Tak ada kata lain Juara Umum harus kita bawa pulang. Juara umum yang diperoleh KONI Jabar membuat kita termotivasi. Saya pikir yang ada di benak para atlet sama yaitu juara, juara dan juara,’ jelas Ketua Umum NPCI Jabar, Supriatna Gumilar, kepada PJ Rabu 3 November 2021.
Menyandingkan gelar juara atau menyatukan ‘Kujang Kembar’ untuk KONI dan NPCI Jabar, bagi Supri adalah harga mati.
‘Tidak bisa ditawar-tawar lagi,’ tegasnya.
Kesiapan para atlet sangat prima. Karena itu dirinya menganggap ‘perang’ sesungguhnya tidak dapat dihindarkan lagi.
Pesan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk mempertahankan juara umum di Peparnas Papua, sangat jelas dan harus diterjemahkan kontingen Peparnas Jabar dengan baik.
Memaksimalkan kesiapan tarung di Peparnas, Supriatna melakukan berbagai cara termasuk melibatkan Paguyuban Pasundan yang ada di Papua.
‘Kita bekerjasama dengan Paguyuban Pasundan yang ada di Papua. Mereka kita minta untuk mendukung para atlet kita yang sedang bertanding. Pokoknya apa pun akan kita kerahkan demi kehormatan Jawa Barat,’ pungkasnya. Joel