Temui Warga, Oded Kenalkan Kang Pisman

- Penulis

Minggu, 12 Januari 2020 - 12:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Wali Kota Bandung, Oded M. Danial terus menyosialisasikan program unggulan lingkungan yakni Kurangi, Pisahkan dan Manfaatkan (Kang Pisman) kepada warga Kecamatan Bojongloa Kidul.

“Warga di sini harus melaksanakan Kang Pisman. Belajar memilah memilih sampah mulai dari rumah masing – masing,” ujarnya saat menghadiri Tabligh Akbar Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H, di Jalan H. Mukti V RT 09 RW 06, Kelurahan Situsaeur, Kecamatan Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jumat (10/1/2020) malam.

Mang Oded berkeliling bertemu warga sekaligus menjelaskan mengenai Kang Pisman.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ini harus kita pahami dan implementasikan supaya rumah, lingkungan dan Kota Bandung ini nyaman dihuni oleh warganya,” imbuhnya.

Agar lingkungan semakin bersih, diapun menyarankan agar masyarakat memiliki tempat pemilahan sampah yang baik. Di setiap rumah perlu ada tempat sampah yang organik dan anorganik.

“Di rumah, kita sediakan tempat sampah organik dan anorganik. Manfaatkan sampah. Contohnya organik yang bisa menjadi pupuk. Anorganik yang bisa bernilai ekonomi,” kata Oded.

Pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Oded juga berpesan agar masyarakat memiliki sifat seperti Rasul, yaitu memiliki sifat memperhatikan sekaligus mencintai lingkungan. Mal

Komentari

Berita Terkait

45 Tahun Mengabdi, Panglima TNI Resmikan Monumen Helikopter SA-330 Puma
Mampu Sortir 100 Ton Sampah Pemkot Lirik ‘Qinglv Environment’
Bertemu Wali Kota, Tedy Ingatkan Keterbatasan Akses Pendidikan
Kunjungi Koramil Leuwimunding, Ini Pesan Dandim 0617/Majalengka
Dukung Operasi Lodaya 2025, Sie Dokkes Polres Majalengka Periksa Kesehatan Personel
Menkomdigi Sebut #1JutaSisterDigital, Perempuan Jadi Pelaku Utama Ekonomi
Cari Rumah Murah di Bandung Cek Disini Aja, Banyak Promo Lho
Tingkatkan Soliditas Personel, Polres Majalengka Olahraga Bersama

Berita Terkait

Sabtu, 26 Juli 2025 - 14:48 WIB

45 Tahun Mengabdi, Panglima TNI Resmikan Monumen Helikopter SA-330 Puma

Sabtu, 26 Juli 2025 - 14:34 WIB

Mampu Sortir 100 Ton Sampah Pemkot Lirik ‘Qinglv Environment’

Sabtu, 26 Juli 2025 - 14:14 WIB

Bertemu Wali Kota, Tedy Ingatkan Keterbatasan Akses Pendidikan

Jumat, 25 Juli 2025 - 17:27 WIB

Kunjungi Koramil Leuwimunding, Ini Pesan Dandim 0617/Majalengka

Jumat, 25 Juli 2025 - 16:57 WIB

Dukung Operasi Lodaya 2025, Sie Dokkes Polres Majalengka Periksa Kesehatan Personel

Berita Terbaru