Trafik Data XL Axiata Meningkat 76 Persen di Banten

- Penulis

Senin, 30 Agustus 2021 - 13:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG, PelitaJabar – Trafeik data PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) di Banten mengalami kenaikan hingga 76 persen. Karena itu, dalam kurun waktu setahun terakhir, XL Axiata gencar membangun jaringan 4G, berupa lebih dari 630 BTS 4G, hingga ke wilayah pelosok-pelosok pedesaan, terutama di Banten.

Region Group Head XL Axiata Jabodetabek, Rd. Sofia Purbayanti mengatakan, trafik data di seluruh Banten meningkat hingga 76 persen  dalam dua tahun terakhir.

‘Karena itu, kami harus terus membangun jaringan 4G, baik untuk meningkatkan kualitas layanan, maupun untuk perluasan ke area-area yang memang baru dan memiliki potensi besar. Seiring dengan pembangunan jaringan, kami juga terus melakukan fiberisasi jaringan untuk meningkatkan kapasitas, agar kenyamanan pelanggan juga semakin meningkat.’ paparnya Senin (30/08/2021).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Sofia, saat ini jaringan 4G XL Axiata di seluruh Provinsi Banten menjangkau hingga 154 kecamatan dan 918 kelurahan/desa di seluruh kota dan kabupaten yang ada, dengan total 4,5 juta pelanggan.

Untuk menopang layanan di seluruh provinsi di ujung Barat Pulau Jawa ini, XL Axiata mengoperasikan total lebih dari 10.700 BTS, termasuk lebih dari 4.000 BTS diantaranya merupakan BTS 4G.

Di seluruh Banten, XL Axiata memiliki BTS terbanyak, termasuk jaringan 4G, di Kabupaten Tangerang, yaitu total 2.300 BTS, termasuk lebih dari 1.100 BTS 4G. Untuk wilayah Kota Tangerang, layanan ditopang oleh total sekitar 1.800 BTS, termasuk lebih dari 800 BTS 4G. Untuk Kota Tangerang Selatan beroperasi sekitar 1.700 BTS, sekitar 780 BTS di antaranya 4G.

Untuk area Kota Serang, XL Axiata memiliki lebih dari 800 BTS, dengan jumlah BTS 4G mencapai lebih dari 300 BTS. Sedangkan di Kabupaten Serang terdapat lebih dari 1.400 BTS, hampir 500 BTS merupakan BTS 4G.

Lalu di Kota Cilegon beroperasi lebih dari 600 BTS, 200 BTS di antaranya 4G. Kabupaten Lebak dilayani sekitar 850 BTS, dengan 250 di antaranya BTS 4G. Kabupaten Pandeglang mendapatkan layanan XL Axiata yang didukung sekitar 1.000 BTS, termasuk jaringan 4G berupa 300 BTS 4G.

Fiberisasi di wilayah Banten telah berhasil dilakukan pada 650 BTS, atau sekitar 31% dari total BTS yang ada di provinsi itu. Jumlah BTS yang akan terkoneksi dengan jaringan fiber optik di seluruh Provinsi Banten akan terus bertambah mengingat kebutuhan untuk meningkatkan kualitas layanan data seiring dengan peningkatan trafik data yang signifikan.

Terkait pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung serta lokasi pariwisata pantai Anyer, Teluk Carita, dan Pantai Sawarna, XL Axiata siap mendukung pembangunan infrastruktur telekomunikasi dan jaringan 4G.

Saat ini di lokasi pariwisata pantai di Banten telah dibangun lebih 130 BTS 4G, serta memperluas jaringan fiber optik. ***

 

Komentari

Berita Terkait

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb
Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi
Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric
Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih
KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI
Ini Kata Sucipto Kenapa Musprov PSTI Jabar Tetap Berlangsung
Daop 2 Bandung Lakukan Normalisasi Operasional, Batalkan 3 Perjalanan KA
Dongkrak Ekonomi Masyarakat, YBM BRILiaN Gagas Program MIGP

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:49 WIB

Saham BJBR Menguat, Pasar Apresiasi Arah Transformasi bank bjb

Selasa, 20 Januari 2026 - 21:14 WIB

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Januari 2026 - 20:48 WIB

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:23 WIB

Mau Steak Enak Harga Murce, Sirloin Beefhouse Aja, Dijamin Bikin Nagih

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:37 WIB

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Berita Terbaru

Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih. PJ/Dok

FEATURED

Fokus Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Strategi

Selasa, 20 Jan 2026 - 21:14 WIB

bjb Tandamata unggul 3-0 melawan Medan Falcon. PJ/Dok

FEATURED

Unggul 3-0 dari Falcon, bjb Tandamata Siap Hadapi Electric

Selasa, 20 Jan 2026 - 20:48 WIB

Ir. Andrian Tejakusuma saat menjadi pembicara kegiatan KONI Kota Tasikmalaya. PJ/Joel

FEATURED

KONI Jabar Tegas Tolak Musprov PSTI

Selasa, 20 Jan 2026 - 08:37 WIB