BANDUNG, PelitaJabar – Penutupan rangkaian peringatan Milad Pusdai ke-23, panitia mengumumkan perlombaan website yang diikuti oleh 27 masjid di tingkat pemerintah Provinsi dibawah BPIC (Badan Pengelola Islamic Center) di Masjid Pudi Bandung Jumat (12/02/2021).
Juara 1 Masjid Al-Ukhuwah Kota Bandung, Juara 2 Masjid Agung Cipaganti Kota Bandung, Juara 3 Masjid Agung Ciamis, Juara Harapan 1 masjid Baiturrahman PT DI Kota Bandung, Juara Harapan 2 Masjid Ikomah UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Juara Harapan 3 Masjid Baitul Mu’min Jatiendah Cilengkrang Kabupaten Bandung.
Ketua Panitia Lomba H. Ijang Faisal, M.Si, mamaparkan, lomba website masjid ini diikuti oleh, masjid tingkat lingkungan, masjid wisata dan masjid kampus. Lomba ini bukan mencari juara 1,2 dan seterusnya.
“Pandemi ini merubah kebiasaan orang, yang tadinya tidak melek IT jadi melek IT. DKM sebagai Khadimul masjid, pelayan masjid, bisa melakukan inovasi dan improvisasi dalam berdakwah sesuai dengan perkembangan zaman saat ini termasuk melalui penyiapan website masjid bagi jamaahnya,” katanya.
Guna mendukung DKM seluruh Jawa Barat melek IT, Pusdai Jawa Barat berencana akan melaksanakan pelatihan pembuatan website masjid kerjasama dengan Kemenag, MUI, dan Dewan Masjid Indonesia tahun 2021.
Ketua DKM Ikomah, Drs. H. A. Bahrun Rifa’i, M.Ag menyambut gembira raihan prestasi masjid Ikomah ini.
“Alhamdulillah masjid Ikomah UIN SGD Bandung pada Milad Pusdai ke 23 mendapat juara harapan II, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Rektor UIN SGD Bandung, Wakil Rektor, Dekan, dan tim media sosial dari mahasiswa KPI di bawah koordinasi Pak Dr. Uwes Fatoni, M.Ag. Walau hanya harapan II dari 27 peserta, kami merasa bangga, kedeppan bisa Juara I, dengan syarat perangkat lunak sampai perangkat keras dipenuhi,” ucapnya.
Dr. Uwes Fatoni, M.Ag, Ketua Tim Media Masjid Ikomah yang juga sekretaris jurusan KPI UIN Sunan Gunung Djati Bandung turut bergembira atas raihan prestasi lomba website masjid ini. Prestasi ini perlu terus didukung oleh seluruh jamaah. Mal